TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Bikin Sambal Terasi dan Tipsnya, biar Pedasnya Makin Nendang

Caranya mudah, tapi kenapa masih banyak yang salah

instagram.com/misshotrodqueen

Sambal merupakan pelengkap setiap hidangan khas Indonesia yang membuat makanan jadi makin sedap. Salah satu sambal yang terkenal yakni sambal terasi.

Cara memasak sambal terasi sebenarnya mudah. Namun, ada saja yang masih gagal membuatnya. Biar rasanya nikmat, resep dan tips sambal terasi berikut bisa jadi panduanmu.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

engoo.com

Bahan-bahan:

  • 20 buah cabai merah
  • 8 buah cabai rawit
  • 4 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah tomat merah
  • 8 gram terasi
  • garam secukupnya
  • gula secukupnya
  • minyak secukupnya 

Baca Juga: 5 Resep Sambal untuk Ayam Goreng, Rasanya Kawin Banget

2. Tumis beberapa bahan di atas wajan

drgrub.com

Siapkan wajan yang telah diberi minyak, lalu panaskan. Masukkan terasi, bawang merah, dan bawang putih secara berurutan. Tumis semua bahan sampai setengah matang, sehingga tercium aroma harum. 

3. Ulek semua bahan di atas cobek

headtopics.com

Tambahkan tomat ke dalam wajan, kemudian tumis sampai layu. Angkat semua bahan dari kompor, tiriskan. Letakkan cabai, bawang, tomat, garam, dan gula di atas cobek. Ulek semua bahan sampai halus, lalu sajikan.

Baca Juga: Resep Sambal Sehat ala Ayudia Bing Slamet, Pedasnya Tetap Nampol!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya