TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bawal Bakar Sambal Mangga yang Bumbunya Meresap Sempurna

Ide lauk untuk acara istimewa, nih

ilustrasi bawal bakar (pixabay.com/Thacreations)

Selain digoreng, ikan bawal juga lezat saat dibakar. Agar lebih segar, olahan ikan bakar ini dihidangkan bersama sambal mangga. Disantap bersama sepiring nasi hangat pasti akan terasa semakin nikmat.

Untuk bisa menikmati kelezatan ikan bawal bakar sambal mangga, kamu tak perlu pergi ke restoran atau tempat makan seafood karena bisa dibuat sendiri di rumah. Cara membuatnya yang mudah, berikut ini resep dan tips memasak olahan ikan bawal bakar sambal mangga yang bisa kamu recook. Pastikan tidak ada step yang terlewat, ya.

Bahan Bawal Bakar Sambal Mangga

ilustrasi ikan segar (pixabay.com/RitaE)

Bahan-bahan:

  1. 1 ekor ikan bawal, bersihkan dan sayat-sayat
  2. Air perasan jeruk nipis, secukupnya
  3. ½ sendok teh garam

Bahan sambal mangga:

  1. ½ buah mangga mengkal, iris tipis panjang
  2. 2 siung bawang merah, iris tipis
  3. Air perasan jeruk, secukupnya

Bumbu halus:

  1. 5 buah cabai merah
  2. ½ sendok teh garam
  3. 1 sendok teh terasi bakar

Cara Membuat Bawal Bakar Sambal Mangga

ilustrasi membakar ikan (pixabay.com/tobiaswahl)
  1. Lumuri permukaan ikan bawal dengan campuran air perasan jeruk nipis dan garam hingga merata. Diamkan selama kurang lebih 20 menit agar bumbu meresap sempurna.
  2. Letakkan ikan bawal di atas bara api. Panggang ikan bawal sembari dibolak-balik hingga kedua sisinya berubah warna menjadi kecokelatan. Jika sudah, segera angkat lalu sisihkan.
  3. Siapkan wadah. Masukkan potongan mangga, bawang merah, air perasan jeruk nipis, dan bumbu halus. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  4. Siapkan piring saji. Letakkan ikan bakar, lalu siram dengan sambal mangga. Ikan bawal bakar sambal mangga pun siap dihidangkan.

Baca Juga: Resep Bawal Bakar Bumbu Kecap, Gurih Rasanya Menggoyang Lidah

Tips Memasak Bawal Bakar Sambal Mangga

ilustrasi juru masak menyajikan ikan (pixabay.com/Van3ssa_)
  1. Pastikan ikan bawal yang digunakan masih dalam keadaan segar agar cita rasanya lebih enak.
  2. Jaga suhu panggangan agar ikan bawal tidak cepat gosong dan tingkat kematangannya merata.
  3. Iris mangga menjadi tipis agar mudah menyerap bumbu saat dimasak.

Verified Writer

Sinta Listiyana

Instagram @sintalistiyana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya