TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Ayam Goreng Saus Lemon Pakai Soda Kue, Renyah ala Resto

Soda kue bikin renyahnya ayam jadi awet

ayam goreng saus lemon (pixabay.com/RitaE)

Olahan ayam memang tak pernah gagal untuk dihidangkan di meja makan. Salah satu olahan ayam yang banyak peminatnya adalah ayam goreng. Selain dijadikan lauk bersama nasi, ayam goreng juga bisa dijadikan camilan.

Kalau kamu bosan dengan hidangan ayam goreng yang itu-itu saja dan ingin mencoba resep yang berbeda dari biasanya, coba bikin ayam goreng saus lemon, deh. Tambahkan soda kue untuk mendapatkan tekstur renyah ala resto. Selengkapnya, yuk langsung saja simak resep ayam goreng saus lemon di bawah ini.

Bahan Ayam Goreng Saus Lemon

ilustrasi dada ayam (pixabay.com/kakyusei)

Bahan-bahan:

  1. 2 dada ayam, masing-masing 400 gram, iris jadi dua bagian
  2. ½ sendok teh tepung jagung
  3. ½ sendok teh lada putih
  4. ½ sendok makan air
  5. 950 ml minyak goreng

Bahan adonan:

  1. 2 butir telur
  2. 150 gram tepung terigu
  3. 75 gram tepung maizena
  4. ½ sendok teh soda kue
  5. 2 ½ sendok teh bawang putih bubuk
  6. 1 sendok teh cabai merah bubuk
  7. ½ sendok teh garam
  8. 5 sendok makan air

Bahan saus:

  1. 1 sendok teh tepung maizena
  2. 2 sendok makan gula pasir
  3. 2 buah lemon peras (sekitar 100 ml)
  4. 1 ½ sendok teh madu
  5. 1 ½ sendok teh air

Cara Membuat Ayam Goreng Saus Lemon

ilustrasi menggoreng ayam (pixabay.com/satif576)
  1. Campurkan tepung jagung, lada putih, garam, dan air. Oleskan ke dada ayam. Biarkan selama 20 menit hingga meresap.
  2. Siapkan mangkuk berukuran kecil. Kocok telur lalu sisihkan.
  3. Siapkan mangkuk lain. Masukkan tepung terigu, tepung maizena, soda kue, bawang putih bubuk, cabai merah bubuk, dan garam.
  4. Kemudian tuang separuh adonan ke mangkuk lain dan sisihkan satu mangkuk.
  5. Tuang kocokan telur ke salah satu mangkuk berisi campuran tepung. Tuang air dan aduk hingga teksturnya menyerupai krim kental.
  6. Masukkan potongan dada ayam ke dalam adonan tepung hingga rata di seluruh permukaannya. Selanjutnya baluri dengan campuran tepung di mangkuk yang lain.
  7. Siapkan wajan. Tuang minyak. Panaskan dengan nyala api besar pada suhu 160 derajat Celsius. Saat dites menggunakan sumpit muncul gelembung, kecilkan nyala api menjadi sedang.
  8. Masukkan dada ayam ke minyak secara bertahap. Goreng selama lima menit dan pastikan seluruh bagian ayam terendam.
  9. Angkat ayam, biarkan selama lima menit. Panaskan minyak lagi dengan suhu tinggi hingga 200 celsius, lalu goreng ayam lagi selama 30 detik hingga membentuk lapisan renyah dengan warna keemasan. Angkat ayam dan tiriskan.
  10. Sekarang saatnya membuat saus. Siapkan mangkuk. Tuang air perasan lemon, gula, dan madu. Pada mangkuk terpisah, campurkan tepung jagung dengan air.
  11. Siapkan wajan, panaskan. Tuang campuran lemon, gula, dan madu. Setelah menggelembung, tuang campuran tepung maizena dan air. Aduk hingga tekstur mengental.
  12. Setelah itu, siram ayam goreng dengan saus lemon dan hidangkan.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Marinasi Sambal Bawang Tanpa Diungkep

Tips Memasak

ilustrasi meniriskan ayam goreng (vecteezy.com/nai.rmtango249756)
  1. Pastikan minyak dalam keadaan panas sebelum memasukkan potongan ayam untuk menggoreng agar hasilnya renyah dan tidak berminyak.
  2. Jika ingin lebih beraroma, tambahkan sedikit serutan kulit lemon ke dalam saus lemon.
  3. Jika ingin mengurangi kadar gula, bisa mengganti dengan madu atau pemanis lainnya sesuai selera.

Verified Writer

Sinta Listiyana

Instagram @sintalistiyana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya