TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Tips Memasak Okra agar Tidak Berlendir, Begini Langkahnya!

Okra dipercaya menurunkan kolesterol darah

ilustrasi okra (pixabay.com/LC-click)

Bagi sebagian orang, sayuran okra yang memiliki nama lain lady finger ini mungkin masih terdengar asing di telinga. Namun, siapa sangka jika okra memiliki manfaat baik untuk kesehatan tubuh, mulai dari mampu menurunkan kolesterol hingga berat badan.

Tak heran jika orang yang diet menjadikan okra sebagai infused water dengan cara merendamnya semalaman dalam air. Sayangnya, okra memiliki banyak getah atau lendir yang menyebabkan rasanya aneh, sehingga sulit diterima oleh setiap orang.

Oleh karena itu, diperlukan teknik khusus untuk memasak okra agar gak berlendir. Terapkan supaya olahan okramu terasa nikmat!

Baca Juga: 5 Fakta Okra, Sayuran Berlendir yang Kaya Nutrisi

1. Jangan mencuci okra jika tak langsung diolah

ilustrasi okra (pixabay.com/RikkyLohia)

Kamu harus berhati-hati saat mengolah okra, karena cara kamu mengolahnya akan sangat menentukan tingkat lendir dari sayuran ini. Jika okra tak akan langsung kamu masak, maka jangan dicuci dengan air terlebih dahulu. Tindakan tersebut hanya akan memperbanyak lendir dari okra.

Okra yang tak akan langsung dimasak sebaiknya didiamkan terlebih dahulu dalam suhu ruang. Namun, jika ingin langsung memasaknya, barulah kamu bisa langsung membersihkan okra menggunakan air mengalir hingga bersih.

Baca Juga: Kopi Raja, Minuman Kopi Berbahan Baku Biji Buah Okra

2. Potong berukuran besar

ilustrasi okra (pixabay.com/mirkosajkov)

Sebenarnya, cara mengonsumsi okra yang baik adalah dalam keadaan utuh alias tanpa dipotong. Kamu cukup mencabut batang bagian atas saja. Pasalnya, saat okra dipotong, justru getah atau lendirnya akan keluar.

Namun, jika tak ingin memasak okra dalam keadaan utuh, kamu bisa memotongnya berukuran besar. Apabila memotong okra secara tipis atau dalam ukuran yang kecil justru akan memperbanyak getah atau lendir yang dikeluarkan. Tentu saja hal ini akan mempengaruhi cita rasa olahan okra buatanmu.

3. Merendam okra dalam larutan cuka

ilustrasi okra (pixabay.com/CassidyMarshall)

Tips lain yang bisa kamu lakukan untuk mengurangi kandungan getah atau lendir dari okra adalah dengan merendamnya di dalam larutan cuka. Lakukan tips ini selama kurang lebih 30 menit. Setelahnya, cuci okra menggunakan air hingga bersih, lalu keringkan selama 5 menit.

Teknik ini akan memudahkanmu untuk menumis atau memanggang okra tanpa getahnya. Jadi, kamu tak perlu khawatir lagi, deh.

Satu lagi cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi getah dari okra, yaitu memotongnya dalam keadaan beku. Getah pada okra yang beku itu tak terlalu banyak, lho.

Baca Juga: 5 Manfaat Kesehatan dari Okra Merah, Bermanfaat untuk Ibu Hamil

Verified Writer

Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya