TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Menumis Masakan, Makanan Jadi Enak dan Lezat

Ada triknya khusus lho

thegreatcoursesdaily.com

Siapa yang tidak suka tumi-menumis? Rasanya hampir semua orang Indonesia familiar dengan gaya memasak yang satu ini, apalagi dengan berbagai menu lezat khas Nusantara yang disajikan melalui cara menumis ini.

Meski terlihat sederhana, sebenarnya butuh tips cerdas dalam mengolah dan menumis agar cita rasa yang dihasilkan tetap lezat dan juara. Untuk kamu yang akan menumis makanan, berikut lima tips menumis makanan yang perlu kamu ketahui.

1. Pastikan bahan dipotong secara one-bite dan telah dimarinasi

livingwellspendingless.com

Jika berbicara mengenai tumis menumis, pada umumnya tentu bahan yang digunakan juga telah dipotong-potong secara rapih dan one-bite ya, inilah tips menumis makanan pertama yang bisa kamu lakukan.

Hal ini bertujuan  untuk memudahkan kita dalam mengonsumsi setiap gigitan dari bahan-bahan tersebut.

Baca Juga: 6 Tips Masak Biar Kamu Gak Gampang Mager Lagi Saat ke Dapur

2. Pilihlah salah satu antara margarin atau minyak

seriouseats.com

Dalam teknik penumisan tentu kita akan mengenal yang namanya margarin maupun minyak. Kedua bahan ini memang digunakan dalam proses menumis dengan hasil dan karakteristik yang berbeda-beda. Inilah tips menumis makanan yang kedua dari IDN Times, yaitu kamu bisa memilih antara menggunakan diantaranya, margarin atau minyak.

Margarin umumnya memiliki karakteristik yang mudah leleh dan bercita rasa gurih bila dibandingkan dengan minyak. Tentu saja hal tersebut dapat kamu pilih sesuai selera masing-masing.

3. Jangan gunakan api kecil

pauldavis.com

Banyak sekali orang yang ragu-ragu dalam menentukan api saat menumis. Umumnya orang akan memilih api kecil agar makanan yang ditumis tidak over cooked. Karena itu, tips menumis yang satu ini penting untuk kamu ketahui, yaitu kamu bisa menggunakan api yang cukup besar.

Padahal, penumisan akan disarankan dengan menggunakan api yang lebih besar agar aroma yang dihasilkan dari bahan-bahan tersebut akan menguar dan menghasilkan cita rasa yang lebih terasa. Namun, pastikan untuk tetap berhati-hati saat menggunakan api ya.

4. Tambahkan sedikit air

mnn.com

Walau memang proses yang dilakukan adalah menumis, namun hal itu tidak berarti makanan yang ditumis akan sepenuhnya kering. Sebaliknya justru penambahan sedikit air akan membantu dalam mempercepat proses pematangan dan memberikan tekstur yang lebih empuk dari setiap bahan-bahan yang dimasukkan.

Baca Juga: 9 Tips Memasak Telur Rebus Setengah Matang yang Enak dan Gak Amis

Verified Writer

Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya