Resep Fusili Tuna Pedas, Makanan ala Restoran yang Praktis Dibuat

Bisa bikin pasta mewah dengan modal murah

Pasta identik dengan sajian ala restoran. Biasanya tersedia di restoran pizza atau restoran khas Western. Ada berbagai jenis pasta yang bisa kamu nikmati, salah satunya fusili. 

Fusili memiliki bentuk spiral dan kecil. Selain diolah dengan saus, kamu bisa mengolahnya dengan ikan tuna, lho. Tampilannya lebih menarik dan rasanya gurih. Bahan-bahannya pun cukup mudah. Cek resep fusili tuna pedas berikut ini, yuk! 

Bahan Fusili Tuna Pedas

Resep Fusili Tuna Pedas, Makanan ala Restoran yang Praktis DibuatIlustrasi fusili tuna pedas (instagram.com/danesh_kitchen)
  1. 170 gram fusili, rebus hingga matang
  2. 1/2 kaleng tuna kaleng, tiriskan
  3. 2 siung bawang merah, iris
  4. 2 siung bawang putih, iris
  5. 2 buah cabai rawit, iris
  6. 1 buah cabai merah besar, iris
  7. 1 buah tomat, potong
  8. garam secukupnya
  9. merica bubuk secukupnya
  10. seledri secukupnya, cincang
  11. minyak secukupnya

Cara Membuat

  1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai rawit hingga harum.
  2. Masukkan potongan tomat dan tuna, masak sebentar.
  3. Masukan fusili rebus dan seledri, aduk merata.
  4. Kemudian beri garam dan merica bubuk, aduk kembali.
  5. Masak fusili tuna pedas hingga matang.  

Baca Juga: [QUIZ] Dari Jenis Pasta Favoritmu, Member BTS Ini akan Menemanimu Dinner

Tips Membuat

  1. Tambahkan sedikit garam saat merebus pasta biar terasa lebih gurih.
  2. Cukup rebus fusili selama 6-9 menit biar matang sempurna.
  3. Ikan tuna bisa diganti dengan cakalang atau tongkol. 

Kalau lagi pengin makan pasta, gak perlu repot lagi pergi ke restoran. Fusili tuna pedas ini bisa menjadi pilihan masakan mewah yang praktis. Selamat mencoba! 

Baca Juga: [QUIZ] Jangan Ngaku Suka Pasta kalau Gak Tahu Jenis Saus Spageti Ini!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya