7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!

Dinikmati setiap pagi maupun malam, sama-sama segar

Memiliki tubuh yang ideal menjadi impian bagi banyak orang. Diet menjadi cara yang digunakan sebagian orang untuk mendapatkan tubuh yang ideal.

Namun, diet bukan hanya milik orang yang ingin menurunkan berat badan, beberapa orang justru ingin membuah badannya lebih berisi. Pasalnya, sebagian orang tetap kurus meskipun sering makan banyak. Mereka justru mendambakan kenaikan berat badan yang signifikan.

Nah, bagi kamu yang ingin menambah berat badan, ada beberapa smoothie yang bisa kamu konsumsi. Berikut beberapa resep smoothie untuk menambah berat badan.  Rasanya segar dan manfaat baiknya tetap terasa untuk tubuh.

1. Resep Smoothie Pisang Stroberi

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!ilustrasi smoothie pisang dan berry (freepik.com/chandlervid85)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah pisang, potong
  2. 5 buah stroberi, cuci bersih
  3. 2 sdm selai kacang
  4. 2 sdm madu
  5. 3 sdm oatmeal
  6. susu almond secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan blender, masukkan pisang dan stroberi.
  2. Tambahkan selai kacang dan madu. 
  3. Masukkan madu dan oatmeal, blender hingga tercampur rata. 
  4. Smoothie pisang stroberi siap disajikan. 

2. Resep Smoothie Alpukat Kurma

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!ilustrasi smoothie alpokat pisang (freepik.com/Racool_studio)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah alpukat
  2. 3 buah kurma
  3. 1 sdm madu
  4. susu full cream secukupnya

Cara membuat:

  1. Kupas alpukat, kemudian potong-potong dan masukkan ke dalam blender. 
  2. Kupas kurma, buang bijinya. 
  3. Tambahkan kurma, madu, lalu tuang susu. 
  4. Proses hingga halus dan tercampur rata.
  5. Smoothie alpukat kurma siap disajikan. 

3. Resep Mix Fruit Smoothie

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!ilustrasi smoothie (pexels.com/Element5 Digital)

Bahan-bahan:

  1. 5 buah stroberi beku
  2. segenggam buah beri beku
  3. 1 buah pisang beku
  4. 1/4 potong alpukat beku
  5. susu full cream secukupnya
  6. 2 sdm bubuk protein

Cara membuat:

  1. Siapkan blender, masukkan stroberi dan buah beri. 
  2. Tambahkan pisang dan alpukat.
  3. Masukkan susu dan bubuk protein.
  4. Proses hingga tercampur rata. 
  5. Mix fruit smoothie siap disajikan. 

4. Resep Smoothie Wortel Kelapa Muda

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!Ilustrasi smoothie wortel (unsplash.com/@imharsh081)

Bahan-bahan:

  1. 1 batang wortel ukuran sedang, potong
  2. 1/2 buah nanas segar ukuran besar, potong
  3. 1 gelas air kelapa muda
  4. 2 buah jeruk peras 
  5. es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan blender, lalu masukkan wortel dan nanas. 
  2. Tuang air kelapa dan jeruk peras. 
  3. Tambahkan es batu secukupnya.
  4. Proses dengan blender hingga tercampur rata. 
  5. Smoothie wortel kelapa muda siap disajikan. 

Baca Juga: 8 Buah Paling Baik untuk Dibuat Smoothie, Segar dan Menyehatkan

5. Resep Smoothie Mangga Pisang

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!Ilustrasi smoothie mangga (unspash.com/DouglasBagg)

Bahan-bahan:

  1. 1 buah mangga manalagi
  2. 1 buah pisang
  3. 65 ml susu cair
  4. 2 sdm yoghurt
  5. 1 sdm gula

Cara membuat:

  1. Potong-potong mangga dan pisang, lalu masukkan dalam freezer selama dua jam hingga beku.
  2. Setelah itu, masukkan ke dalam blender.
  3. Tambahkan susu cair, yoghurt, dan gula, proses hingga tercampur rata. 
  4. Smoothie mangga pisang siap disajikan. 

6. Resep Smoothie Pisang Cokelat Hazelnut

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!Smoothie Pisang Cokelat Hazelnut (unsplash.com/@jasminnb)

Bahan-bahan:

  1. 4 buah pisang ambon
  2. 3 sdm bubuk cokelat hazelnut
  3. 1 saset kental manis cokelat
  4. 250 ml susu full cream
  5. es batu secukupnya 

Cara membuat:

  1. Potong-potong pisang ambon, kemudian masukkan ke dalam blender. 
  2. Tambahkan bubuk cokelat hazelnut dan kental manis cokelat. 
  3. Tuang susu, lalu masukkan es batu. 
  4. Proses semua bahan hingga tercampur rata. 
  5. Smoothie pisang cokelat hazelnut siap disajikan. 

7. Resep Smoothie Vanila Bluberi

7 Resep Smoothie Penambah Berat Badan, Segar Luar Dalam!Smoothie vanila bluberi (unsplash.com/@reginabarker)

Bahan-bahan:

  1. 1 cangkir bluberi beku
  2. 1 sdm whey protein rasa vanila
  3. 237 ml yoghurt rasa vanila

Cara membuat:

  1. Siapkan blender, lalu masukkan bluberi beku.
  2. Tambahkan whey protein rasa vanila dan yoghurt.
  3. Proses dengan blender hingga tercampur rata. 
  4.  Smoothie vanila bluberi siap disajikan. 

Itu dia kumpulan resep smoothie yang cocok untuk menambah berat badan. Sebaiknya dikonsumsi rutin, supaya diet naik berat badan kamu berhasil. Semoga berhasil!

Baca Juga: 8 Tips Olah Buah Pisang untuk Smoothie, Tekstur Lembut dan Manis!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya