Resep Kembang Tahu Sederhana Pakai Cetakan Kue

Bisa jadi ide jualan yang dijamin laris manis

Siapa yang belum pernah cobain kembang tahu? Kembang tahu salah satu kudapan sederhana yang dibuat dari sari kedelai dan biasa disajikan dengan kuah jahe. Tekstur kembang tahu sangat lembut, sehingga cocok disantap bersama kuah jahe yang hangat.

Membuat kembang tahu ala rumahan bisa dibilang cukup mudah. Kamu bisa membuat kembang tahu dalam berbagai bentuk sesuai cetakan yang kamu punya. Resep kembang tahu sederhana pakai cetakan kue ini bakal menghangatkan tubuhmu, lho.

Baca Juga: 11 Tips Membuat Kembang Tahu Kuah Jahe, Nyegerin!

Bahan Kembang Tahu

Resep Kembang Tahu Sederhana Pakai Cetakan Kueilustrasi kedelai (pixabay.com/Jing)

Bahan kembang tahu:

  1. 125 gram kedelai
  2. 700 ml air untuk sari kedelai
  3. 1 sdt agar-agar plain
  4. 1/2 sdt garam
  5. 1/2 sdt gula
  6. 2 lembar daun pandan
  7. air secukupnya

Bahan kuah jahe:

  1. 500 ml air
  2. 70 gram gula merah, sisir halus
  3. 3 cm jahe
  4. 1 lembar daun pandan

Cara Membuat

Resep Kembang Tahu Sederhana Pakai Cetakan Kueilustrasi adonan kembang tahu (youtube.com/Eddy Siswanto)
  1. Kembang tahu: Siapkan wadah berukuran sedang, kamu bisa menggunakan baskom juga. Setelah itu, masukkan kedelai ke dalamnya. Tuangi air lalu rendam kedelai tersebut selama semalaman.
  2. Cuci kedelai dengan air mengalir hingga bersih. Masukkan seluruh kedelai yang telah direndam ke dalam blender. Tuang 700 ml air ke dalamnya, lalu haluskan kedelai sampai lembut.
  3. Jika sudah, angkat dan tuangkan kedelai yang sudah dihaluskan ke dalam wadah dengan cara disaring menggunakan saringan halus.
  4. Kalau sudah didapati sari-sarinya, pindahkan ke dalam panci. Tambahkan sedikit saja garam dan gula ke dalamnya. Aduk-aduk hingga merata.
  5. Taruh panci berisi sari kedelai di atas kompor. Tambahkan daun pandan ke dalamnya. Setelah itu, panaskan rebus sari kedelai menggunakan api kompor tingkatan sedang sampai mendidih.
  6. Setelah mendidih, angkat dan tuangkan sari kedelai ke dalam wadah untuk cetakan kue kecil-kecil. Tunggu beberapa saat hingga teksturnya menjadi padat. Sisihkan terlebih dahulu.
  7. Kuah jahe: Dalam panci bersih yang berbeda, tuangkan 500 ml air bersih ke dalamnya. Selanjutnya, cuci bersih jahe, kemudian geprek hingga jahe memar. Masukkan jahe ke dalam air dalam panci tersebut.
  8. Masukkan gula merah ke dalamnya. Tambahkan daun pandan supaya lebih harum. Baru setelah itu, bisa direbus di atas api kompor sampai mendidih dan gula larut.
  9. Jika sudah larut, angkat dan saring kuah jahe supaya benar-benar bening serta bersih. Kalau sudah sisihkan terlebih dahulu.
  10. Penyajian: Ambil kembang tahu yang sudah memadat. Keluarkan dari dalam cetakan kemudian pindahkan ke dalam gelas atau mangkuk kecil.
  11. Siram kembang tahu menggunakan kuah jahe hingga terendam.
  12. Sajikan kembang tahu sederhana selagi hangat supaya lebih mantap.

Baca Juga: 5 Trivia Kembang Tahu, Makanan Akulturasi yang Rasanya Syahdu

Tips Membuat Kembang Tahu

Resep Kembang Tahu Sederhana Pakai Cetakan Kuekembang tahu (instagram.com/mandachastity)
  1. Susu sari kedelai yang biasa dijual kemasan juga bisa digunakan sebagai pengganti sari kedelai buatan sendiri. Cara ini tentu cukup praktis untuk membuat kembang tahu. Namun, kamu tetap harus menyaringnya terlebih dahulu untuk memeriksa kebersihannya, ya!
  2. Kalau ingin kuah jahenya terasa sangat kuat, kamu bisa menggunakan jahe yang usianya sudah tua. Bakar terlebih dahulu jahe sebelum dikupas, lalu kupas dan memarkan. Baru setelah itu, bisa direbus bersama air gula.
  3. Karena biasanya kembang tahu disajikan hangat, kamu bisa memanaskan terlebih dahulu kuah jahe sebelum disiramkan ke atas kembang tahu. Cukup panaskan sebentar hingga suam-suam kuku. Sebaliknya, jika ingin kembang tahu dingin, tinggal dimasukkan saja ke dalam kulkas.

Resep kembang tahu di atas bisa kamu coba praktikan langsung di rumah. Apalagi kalau di sekitaranmu tidak ada penjual kembang tahu, ini bisa jadi ide jualan juga, lho. Tertarik mencobanya?

Baca Juga: Resep Ekkado Kembang Tahu, Kudapan Kekinian Lezat nan Gurih!

Dimas Hutama Photo Verified Writer Dimas Hutama

Football and Sleep

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya