Resep Nasi Goreng Babi Pedas, Mirip Buatan Resto China

Kalau cocok dengan rasanya, bisa buat tiap hari, nih!

Nasi goreng merupakan salah satu menu simpel yang biasa kita jadikan sebagai sajian sarapan atau makan malam. Meskipun terkesan sederhana, banyak yang membuat variasi nasi goreng menjadi lebih menarik dan menggoda. Di resto-resto Chinese food misalnya. Nasi goreng babi menjadi pilihan favorit di sana.

Nah, bagi kamu yang ingin makan nasi goreng babi tapi gak mau merogoh kocek yang terlalu dalam, bisa membuatnya sendiri di rumah. Soal rasa boleh diadu, apalagi ini merupakan resep nasi goreng babi pedas yang lebih mantap rasanya. Penasaran seperti apa resepnya? Yuk, simak!

Bahan Nasi Goreng Babi Pedas

Resep Nasi Goreng Babi Pedas, Mirip Buatan Resto Chinailustrasi daging babi (freepik.com/Racool_studio)

Bahan utama:

  1. 300 gram nasi putih
  2. 100 gram daging babi
  3. 2 butir telur ayam
  4. 5 buah cabe rawit merah
  5. 2 batang daun bawang
  6. 3 siung bawang merah
  7. 2 siung bawang putih
  8. Minyak goreng secukupnya

Bumbu:

  1. 2 sdt saus sambal
  2. 1 sdm saos tiram
  3. 1 sdt kecap asin
  4. 1/2 sdt kecap inggris
  5. 2 sdm kecap manis
  6. 1/2 sdt minyak wijen
  7. 1/2 sdt minyak ikan
  8. 1 sdt garam
  9. 1 sdt lada bubuk
  10. 1/2 sdt penyedap rasa

Baca Juga: Resep Hwe Muchim, Ikan Mentah Korea dengan Saus Asam Pedas 

Cara Membuat Nasi Goreng Babi Pedas

Resep Nasi Goreng Babi Pedas, Mirip Buatan Resto Chinailustrasi menggoreng nasi (YouTube.com/Devina Hermawan)

  1. Siapkan daging babi, jika perlu cuci terlebih dahulu untuk memastikan daging babi tidak terkontaminasi oleh kotoran. Setelah itu, baru iris tipis-tipis daging babi atau dipotong kecil-kecil juga boleh. Sesuai selera saja.
  2. Setelah mengiris daging babi, lanjut kupas bawang putih dan bawang merah dari kulit luarnya. Jika sudah, haluskan kedua bumbu tersebut, atau bisa juga dicincang halus. Sisihkan.
  3. Selanjutnya, cuci bersih daun bawang serta cabe rawit merah. Iris serong kedua bumbu tersebut agar teksturnya masih berasa. Sisihkan juga!
  4. Tuangkan minyak goreng sedikit saja ke dalam wajan. Panaskan minyak, kemudian pecahkan dua butir telur ayam dan masukkan ke dalamnya. Goreng telur tersebut sambil terus diaduk hingga menjadi telur orak-arik. Angkat dan sisihkan.
  5. Selanjutnya, panaskan sedikit minyak lagi, lalu masukkan irisan daging babi. Oseng-oseng daging babi sampai berubah warna sedikit kecoklatan. Angkat lalu tiriskan.
  6. Tumis bawang putih dan juga bawang merah hingga layu serta aromanya harum. Masukkan cabe rawit jika sudah, aduk-aduk lagi hingga merata.
  7. Masukkan telur orak-arik dan daging babi yang telah ditumis sebelumnya. Aduk rata, lalu tambahkan nasi putih ke dalamnya. Besarkan apinya, aduk-aduk terus semua bahan hingga tercampur menjadi satu.
  8. Selanjutnya, tinggal bumbui nasi goreng babi dengan saus sambal, saus tiram, kecap asin, kecap inggris, kecap manis, minyak ikan, dan minyak wijen.
  9. Besarkan apinya, aduk-aduk hingga nasi goreng babi berubah warna karena tambahan campuran bumbu saus dan minyak tersebut.
  10. Terkahir, tinggal diberi seasoning macam garam, lada bubuk, dan penyedap rasa secukupnya. Jangan lupa taburi irisan daun bawang. Aduk lagi dan masak hingga nasi goreng babi pedas matang.
  11. Koreksi rasanya terlebih dahulu. Kalau dirasa sudah pas dan tidak ada yang kurang, angkat dan pindahkan nasi goreng babi pedas ke dalam piring saji.
  12. Sajikan nasi goreng babi pedas dengan acar, kerupuk, atau topping lain sesuai dengan selera. Siap untuk disantap selagi hangat.

Tips Membuat Nasi Goreng Babi Pedas

Resep Nasi Goreng Babi Pedas, Mirip Buatan Resto Chinailustrasi nasi goreng babi pedas (instagram.com/clickheartphotography)
  1. Agar tidak ribet, kamu boleh menggunakan daging babi slice yang biasanya digunakan untuk grill. Jadi kamu tinggal memotong menjadi lebih pendek saja karena sudah diiris tipis-tipis. Daging babi slice bisa kamu dapatkan di toko frozen ataupun marketplace online langgananmu.
  2. Nasi goreng babi pedas bisa juga ditambahkan aneka bahan pelengkap. Misalnya sayuran hijau macam sawi, kol, dan lain-lainnya. Atau boleh juga irisan sosis atau bakso babi agar lebih lengkap dan menggoda selera.

Resep nasi goreng babi pedas di atas wajib kamu recook sendiri di rumah. Rasanya yang gurih, pedas, dan daging babinya yang juicy tentu bakal bikin kamu ketagihan. Tunggu apalagi, yuk bangun dan siapkan bahan-bahannya sekarang.

Baca Juga: Resep Perut Babi Kukus dengan Saus Kecap Bawang Putih

Dimas Hutama Photo Verified Writer Dimas Hutama

Football and Sleep

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya