11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat Melempem

Kalau gak renyah, rasanya jadi kurang nikmat

Bawang goreng menjadi salah satu bahan pelengkap makanan, baik itu makanan berkuah atau tumisan. Saat makanan sudah matang, bawang goreng pun ditaburkan di atasnya, sehingga cita rasa makanan tersebut menjadi lebih nikmat dan gurih. 

Berbahan dasar bawang merah, sekilas proses pembuatan bawang goreng ini terlihat mudah. Namun, sebenarnya cukup tricky. Kalau salah langkah, bisa-bisa bawang goreng jadi tidak renyah atau bahkan tidak awet.

Berikut daftar kesalahan membuat bawang goreng yang barangkali masih sering kamu lakukan. Simak baik-baik, ya!

1. Salah memilih jenis bawang merah

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi bawang merah (pixabay.com/suanpa)

Kesalahan umum pertama membuat bawang goreng adalah salah memilih jenis bawang merah. Tidak semua bawang merah bisa digunakan untuk membuat bawang goreng, karena berpengaruh terhadap cita rasa dan teksturnya.

Saat berbelanja ke pasar atau supermarket, pilih bawang merah dari jenis Sumenep, Brebes, atau Nganjuk. Tiga bawang tersebut memiliki bentuk agak kecil, lonjong, kadar airnya cenderung sedikit, aromanya menonjol, dan rasanya cenderung manis.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan bawang merah jenis Probolinggo. Bentuk bawang ini cenderung gendut dan bulat. Aromanya pun cukup kuat, tapi kadar airnya lebih banyak jika dibandingkan tiga bawang sebelumnya.

2. Menggunakan bawang merah yang kurang bagus kualitasnya

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi bawang merah kurang bagus (pixabay.com/ao9)

Setelah memilih jenis bawang merah, kamu juga wajib memperhatikan kualitasnya. Jangan sembarangan memilih yang berakibat bawang goreng buatanmu tidak enak nantinya. 

Pilih bawang merah yang umbi atau bonggolnya tidak mudah lepas, teksturnya keras atau tidak lembek, tidak ada lubang atau kopong, tidak basah atau benyek, dan aromanya kuat.

Selain itu, perhatikan pula kulitnya dan pastikan masih mengilat atau licin, tidak kusam, tidak berbintik hitam.

3. Mengiris bawang terlalu tebal atau terlalu tipis dan ukurannya tidak sama

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi mengiris cabai merah (YouTube.com/Eddy Siswanto)

Kesalahan selanjutnya adalah mengiris bawang merah terlalu tebal dan terlalu tipis. Kamu tidak akan mendapatkan bawang goreng yang renyah kalau mengirisnya terlalu tebal.

Bawang goreng malah bisa lembek dan berminyak. Kalau terlalu tipis, bawang bisa jadi cepat gosong. Setidaknya ketebalan bawang sekitar 0,2 cm.

Selain tebal-tipisnya, ukuran yang tidak sama juga akan membuat matangnya tidak merata. Supaya bawang goreng buatanmu renyah, pastikan ukurannya konsisten.

Hal ini memang PR banget, sih. Sebab, memotong bawang merah menyebabkan mata berair. Namun, sekarang banyak alat khusus yang bisa digunakan untuk mengiris bawang. Hasilnya pun tidak mengecewakan.

4. Tidak mencampurnya dengan bahan-bahan lain

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi menaburkan tepung (pexels.com/Felicity Tai)

Bawang merah tidak serta-merta bisa renyah kalau hanya digoreng begitu saja tanpa tambahan bahan-bahan lain. Kamu bisa menggunakan tepung tapioka, tepung maizena, tepung beras, baking powder, garam, hingga cuka.

Cara mencampurkan bawang merah dengan bahan-bahan tersebut juga perlu diperhatikan. Misalnya menggunakan cuka dan garam.

Setelah bawang diiris tipis, tuangkan cuka secara merata dan diamkan selama 2-3 menit. Tambahkan air hingga bawang terendam, kemudian tiriskan dan taburi dengan garam secukupnya.

Untuk penggunaan tepung, kamu bisa memadukan tepung maizena dengan tepung beras atau tepung maizena dengan baking powder. Taburkan tepung-tepung tersebut secukupnya (tidak perlu dibalur) dan takarannya bisa menyesuaikan dengan kebutuhan.

5. Penggunaan minyak yang kurang banyak

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi minyak goreng yang sedikit (pexels.com/Kamaji Ogino)

Semakin "hemat" minyak yang kamu gunakan untuk menggoreng bawang merah, maka wajan akan semakin cepat panas dan kematangan bawang tidak merata, bahkan bisa jadi gosong. 

Takaran minyak memang sangat berpengaruh saat membuat bawang goreng. Kamu bisa menyesuaikannya dengan takaran bawang yang akan digoreng. Kalau bawangnya banyak, sebaiknya digoreng bergantian. Pastikan bawang terendam minyak sepenuhnya, ya!

6. Minyak kurang panas

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat Melempemilustrasi minyak panas (sleekgist.com)

Selain kurang banyak, minyak yang kurang panas juga menyebabkan bawang goreng tidak renyah. Kamu tidak perlu buru-buru memasukkan bawang saat minyaknya belum terlalu panas atau masih hangat.

Untuk melihat panas tidaknya, kamu bisa tes dengan memasukkan sejumput bawang merah yang telah diiris ke dalam minyak. Apabila minyak berbuih, maka kamu bisa langsung memasukkan bawang merah untuk digoreng.

Baca Juga: 8 Tips Membuat Bawang Goreng yang Renyahnya Tahan Lama

7. Api yang digunakan terlalu besar

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi memasak dengan api besar (unsplash.com/juno1412)

Kesalahan selanjutnya adalah menggoreng bawang merah dengan api yang terlalu besar. Meski kamu sudah mengirisnya dengan konsisten, tetapi saat menggorengnya malah menggunakan api besar, maka bawang jadi cepat gosong dan teksturnya lembek.

Nah, supaya hal tersebut tidak terjadi dan teksturnya bisa benar-benar renyah, gunakan api kecil saat menggoreng bawang merah. 

8. Bawang jarang diaduk selama digoreng

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi menggoreng bawang merah (dok. YouTube/Bersama Stfyani/)

Tak sedikit orang berpikiran bahwa cukup dengan minyak panas dan api kecil bisa membuat bawang merah cepat matang. Mereka pun hanya mengaduk bawang di awal saat dimasukkan ke dalam minyak agar terendam semuanya.

Padahal, bawang harus diaduk terus agar matangnya merata dan dan tidak gosong. So, jangan coba-coba "meninggalkan" bawang merah saat sedang digoreng, ya!

9. Mengangkat bawang merah saat sudah berwarna cokelat

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi mengangkat bawang goreng (nyonyacooking.com)

Sering menjumpai bawang goreng tiba-tiba jadi gosong meski sudah diangkat dari wajan? Jika demikian, coba kamu ingat kembali apa warna bawang saat kamu angkat?

Kemungkinan besar kamu mengangkat bawang saat warnanya sudah cokelat. Saat itu, suhu bawang masih panas dan proses pematangan masih berlangsung. Bawang yang semula berwarna cokelat, lama-lama menjadi kehitaman alias gosong setelah didiamkan.

Biar hal tersebut tidak terjadi, sebaiknya bawang merah langsung diangkat saat warnanya masih kuning keemasan. Jangan sampai telat, ya!

10. Membiarkan bawang di saringan minyak terlalu lama

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi meniriskan bawang merah (YouTube/Bersama Stfyani/)

Membiarkan bawang merah tetap di saringan minyak dalam waktu lama setelah diangkat dari wajan juga tak disarankan. Hal ini menyebabkan bawang merah di bagian bawah semakin gosong karena panas dan tertimpa bawang lainnya.

Setelah diangkat dari wajan menggunakan saringan, diamkan di saringan sejenak sampai minyaknya agak turun. Kemudian, pindahkan bawang merah ke atas wadah yang lebar, seperti nampan, yang telah dilapisi tisu pengesat atau tisu dapur, dan ratakan di permukaan wadah agar tidak menumpuk satu sama lain.

11. Langsung menyimpan bawang goreng di dalam wadah saat masih panas

11 Kesalahan Masak Bawang Goreng yang Bikin Cepat MelempemIlustrasi menyimpan bawang goreng (instagram.com/ngemil_lucu)

Tak perlu buru-buru menyimpan bawang goreng ke dalam stoples atau wadah kedap udara lainnya saat masih dalam keadaan hangat. Diamkan bawang hingga benar-benar dingin sebelum disimpan.

Jika masih hangat, uap panas yang terjebak dalam wadah menyebabkan bawang goreng melempem.  Selain itu, kamu juga harus memastikan bawang goreng tidak berminyak.

Gunakan tisu pengesat sebagai alas wadah dan masukkan bawang goreng yang sudah dingin ke dalamnya. Keesokan harinya, kamu bisa mengambil tisu tersebut. Bawang goreng pun jadi renyah dan tidak berminyak. 

Dengan memahami beberapa kesalahan membuat bawang goreng di atas, kamu akan mendapatkan kualitas bawang goreng yang enak, renyah, dan awet tahan lama. Siap menggoreng bawang?

Baca Juga: 7 Resep Ayam Goreng Bawang Putih Sederhana, Gurihnya Nagih!

yummy-banner

Topik:

  • Fasrinisyah Suryaningtyas
  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya