Resep Cinnamon Swirl Bread tanpa Ragi, Gak Cukup Sepotong!

Campuran kayu manisnya bikin kue makin harum dan legit

Cinnamon swirl bread merupakan salah satu makanan yang cukup digemari di berbagai belahan dunia sebagai camilan maupun teman sarapan. Terdapat dua versi populer pada hidangan ini, yaitu roti dan quick bread.

Bedanya, yang pertama merujuk pada makanan yang menyerupai tekstur roti pada umumnya dengan pengembang yang berasal dari ragi. Sedangkan versi quick bread adalah roti cepat yang mengandalkan bahan pengembang dari soda kue atau baking powder. Teksturnya pun cenderung lebih mirip pada bolu, namun tetap lembap dan ringan.

Kali ini kita akan membuat cinnamon swirl bread versi kedua. Untuk itu, bila kamu memiliki stok bubuk kayu manis cukup banyak di rumah, maka jangan lupa untuk diolah menjadi cinnamon swirl bread yang lezat. Resepnya sudah dirangkum di bawah ini melansir Sally's Baking Recipes.

Bahan Cinnamon Bread

Resep Cinnamon Swirl Bread tanpa Ragi, Gak Cukup Sepotong!ilustrasi kayu manis bubuk (pexels.com/Ruby Sengar)
  1. 250 gram tepung terigu
  2. 1 sdt soda kue
  3. 1½ sdt ekstrak vanilla
  4. Sejumput garam
  5. 1 butir telur
  6. 150 gram gula pasir
  7. 80 gram yoghurt tawar
  8. 80 ml minyak sayur
  9. 160 ml susu cair

Bahan cinnamon sugar:

  1. 1 sdm kayu manis bubuk
  2. 100 gram gula pasir

Cara Membuat Cinnamon Bread

Resep Cinnamon Swirl Bread tanpa Ragi, Gak Cukup Sepotong!ilustrasi mengaduk adonan dengan balloon whisk (pexels.com/Mikhail Nilov)
  1. Pertama, buat adonan kue dengan cara menyiapkan mangkuk besar. Masukkan bahan kering; tepung terigu, soda kue, dan garam. Aduk rata lalu sisihkan.
  2. Sediakan mangkuk bersih kedua, masukkan telur dan gula pasir. Kocok pakai whisk sampai gula cukup larut.
  3. Setelah itu masukkan yoghurt, susu, vanilla, dan minyak ke dalam mangkuk kedua. Campur dengan merata.
  4. Setelah adonan basah siap, masukkan ke dalam mangkuk bahan kering lalu aduk menggunakan whisk sampai tidak ada yang menggumpal. Sisihkan.
  5. Siapkan loyang roti atau loaf pan. Olesi memakai minyak atau margarin tipis-tipis agar tidak lengket.
  6. Tuang ½ adonan ke dalam loyang, kemudian taburi dengan campuran cinnamon sugar (sisakan 2 sendok makan). Lalu tutup lagi pakai sisa adonan roti, ratakan pakai sendok.
  7. Sisa 2 sendok makan cinnamon sugar bisa ditaburkan di atas adonan. Lalu siapkan sumpit atau pisau dan buat pusaran pada adonan (mirip seperti membentuk pola marmer cake).
  8. Panggang selama kurang lebih 60 menit atau sampai matang.
  9. Dinginkan kue dalam loyang, keluarkan dan potong-potong.
  10. Cinnamon swirl bread siap disantap!

Baca Juga: Resep Cinnamon Roll Labu Kuning, Pakai Glazed Krim Keju Makin Enak!

Tips Baking

Resep Cinnamon Swirl Bread tanpa Ragi, Gak Cukup Sepotong!ilustrasi mengaduk adonan dengan whisk (freepik.com/Freepik)
  1. Pastikan bahan-bahan dalam kondisi suhu ruang supaya lebih mudah tercampur rata.
  2. Saat mengocok adonan telur, bahan tersebut tidak perlu diaduk sampai mengembang, tetapi cukup sampai tercampur rata saja.
  3. Penggunaan whisk akan menjaga supaya tekstur adonan tetap stabil tetapi tidak overmixed.
  4. Penggunaan loyang persegi panjang seperti loaf pan akan menjaga supaya bentuk kue bisa mengembang dengan sempurna karena tidak membuat adonan menjadi tipis.
  5. Kamu bisa menikmati cinnamon swirl bread bersama tambahan topping, misalnya frosting cream cheese ataupun ekstra taburan kayu manis biar bertambah wangi.

Cara Simpan dan Menikmatinya

Resep Cinnamon Swirl Bread tanpa Ragi, Gak Cukup Sepotong!cinnamon swirl bread tanpa ragi (pexels.com/Polina Tankilevitch)

Cara menikmati cinnamon swirl bread ini bisa kamu maksimalkan dengan minuman favorit seperti teh, kopi, maupun susu. Bahkan meskipun teksturnya tidak semirip roti pada umumnya, namun olahan quick bread ini juga tetap cocok ketika dimakan bersama tambahan madu, krim keju, dan sejenisnya. Bila kamu ingin menikmati cinnamon swirl bread dengan cara yang berbeda, maka kamu bisa menghiasnya menggunakan buttercream favorit.

Sementara untuk penyimpanannya sendiri bisa dilakukan dengan mengemasnya di dalam wadah kedap udara. Potong-potong terlebih dahulu supaya bentuknya jadi lebih ringkas. Kalau sudah, maka kamu bisa meletakkan kue di dalam kulkas supaya makanan ini tahan selama beberapa hari.

Jika ingin dihangatkan, kamu bisa memanaskannya menggunakan microwave ataupun oven di suhu rendah.

Cinnamon swirl bread adalah salah satu makanan yang bisa kamu cicipi dengan tekstur mirip bolu. Hidangan tersebut juga bisa dibuat dengan sederhana supaya rasa manis dan hangatnya jadi semakin memikat.

Jangan lupa coba resepnya, ya!

 

Baca Juga: 9 Macam Loyang untuk Memanggang Cinnamon Roll, Bisa Pakai Paper Cup!

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya