Resep Matcha Lava French Toast, Temani Ngeteh di Sore hari!

Bikin sore harimu lebih chill dan santuy!

Kepopuleran matcha dan french toast memang tak terelakkan. Matcha yang sering jadi bahan beverage dan dessert, sedangkan french toast akan sangat cocok dinikmati untuk sarapan, brunch, ataupun di camilan sore hari. Tapi, apa jadinya jika dua hal ini dijadikan satu?

Ternyata bisa kok mengombinasikan french toast dan matcha melalui hidangan matcha lava french toast di mana makanan ini akan sangat endul jika dipadukan dengan teh tawar dan dinikmati di momen sore hari yang santai. Ngiler? Yuk, bikin dengan resep matcha lava french toast di bawah ini!

Bahan Matcha Lava French Toast

Resep Matcha Lava French Toast, Temani Ngeteh di Sore hari!ilustrasi susu (pexels.com/Engin Akyurt)
  1. 2 roti tawar putih
  2. 1 sdm mayones
  3. 1 sdm susu kental manis atau SKM
  4. 1 sdm telur
  5. 2 sdm susu
  6. 120 ml whipped cream
  7. 1 sdm gula
  8. Butter secukupnya
  9. 3 sdt matcha bubuk

Baca Juga: 9 Tips Membuat French Toast Super Lembut, Seenak Buatan Kafe Terkenal

Cara Membuat Matcha Lava French Toast

Resep Matcha Lava French Toast, Temani Ngeteh di Sore hari!ilustrasi whipped cream (unsplash.com/Sorin Gheorghita)
  1. Campur mayones dan SKM untuk membuat spread yang digunakan pada roti. Kemudian oleskan secara merata ke roti dan gabungkan dua roti jadi satu. Sisihkan.
  2. Pecahkan telur dalam mangkok, kemudian tambahkan susu dan 1 sdt matcha bubuk. Kocok hingga tercampur rata, lalu saring.
  3. Panaskan teflon anti lengket dan masukan butter secukupnya. Celup roti pada campuran telur dan susu. Balikkan kedua sisinya hingga terbasahi semua. Lalu masukkan ke teflon.
  4. Panggang satu per satu sisinya hingga muncul guratan golden brown. Angkat dan sisihkan.
  5. Campur gula dan whipped cream dengan 1 sdt matcha bubuk. Aduk hingga gula larut dan tercampur rata.
  6. Tekan-tekan bagian tengah french toast dengan sendok, kemudian tuang campuran whipped cream ke atasnya. Taburkan 1 sdt bubuk matcha di atasnya dengan diayak. Kamu bisa menambahkan buah sebagai hiasan.
  7. Matcha lava french toast buatanmu siap dinikmati.

Tips Membuat Matcha Lava French Toast

Resep Matcha Lava French Toast, Temani Ngeteh di Sore hari!ilustrasi bubuk kayu manis (unsplash.com/Luísa Schetinger)
  • Pada campuran telur susu untuk celupan french toast, kamu bisa menambahkan sedikit bubuk kayu manis ataupun bubuk pala agar lebih rich lagi rasanya.
  • Jika kamu tidak menemukan whipped cream, kamu bisa mengganti campuran whipped cream dan gula dengan skm. Atau jika suka, kamu bisa membuat custard matcha.
  • Sajikan selagi hangat bersama teh tawar agar lebih nendang dan pas.

Lelehan matcha lava yang lumer dan manis akan menyatu dalam satu gigitan dengan gurihnya french toast. Apalagi jika kamu menikmatinya dengan secangkir teh tawar hangat sambil bersantai di sofa.

 

Baca Juga: 6 Rekomendasi Kafe Matcha di Jakarta, Pasti Ketagihan!

Masrurotul Hikmah Photo Verified Writer Masrurotul Hikmah

A girl with ADHD and still learn to manage it!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya