Tempe merupakan salah satu bahan makanan yang disukai banyak orang. Selain harganya murah, makanan berbahan kedelai ini juga bisa diolah menjadi beragam sajian yang menggugah selera. Bahkan, digoreng dengan baluran garam dan bawang putih saja sudah enak, kan?
Namun, jika bosan dengan olahan tersebut, kamu perlu menciptakan kreasi baru yang akan membuat nafsu makan bertambah. Salah satu olahan yang bisa kamu coba adalah bola-bola tempe dimasak dengan sambal bawang.
Sudah bisa membayangkan tekstur tempe yang lembut akan berpadu dengan sambal bawang yang pedas? Langsung simak resep bola tempe sambal bawang di bawah ini, yuk!