Di musim durian seperti sekarang ini, banyak sekali pedagang buah yang menjual atau menawarkan buah durian kepada pembeli yang mampir. Jika kamu seorang pencinta durian, tapi sudah bosan dengan cara menikmati durian yang klasik atau biasa-biasa saja, kamu bisa mencoba membuat dessert unik seperti cream puff durian.
Camilan ini memiliki tekstur yang renyah dengan isian krim durian yang melimpah, sehingga membuat siapa saja yang mencicipinya akan ketagihan. Untuk kamu yang tertarik membuat cream puff durian, kamu bisa mengikuti resep yang dibagikan dalam artikel ini. Yuk, recook resepnya dan sajikan sebagai camilan istimewa untuk menyambut tamu atau sekadar memanjakan keluarga di rumah ya!
