Pecel lele lamongan merupakan salah satu masakan kaki lima yang disukai banyak orang. Makanan ini biasanya disantap untuk makan malam, karena warung tendanya baru buka sore hari.
Kalau lagi malas masak, kamu pasti juga sering beli pecel lele lamongan sebagai pemadam kelaparan, kan? Selain bumbu rendaman lelenya, faktor lain yang membuat pecel lele lamongan terasa nikmat adalah sambalnya.
Sambal tersebut biasanya sudah dibuat dalam jumlah banyak, sehingga pembeli tidak perlu menunggu lama. Penasaran cara membuat dan resep sambal pecel lele lamongan yang nikmat? Simak resepnya di bawah ini, yuk!