Ada berbagai jenis sambal kesukaan masyarakat Indonesia. Salah satunya sambal tempong khas Banyuwangi.
Tempong berarti 'tampar.' Gak heran kalau rasanya seakan menampar lidah kita saat menyantapnya. Sambal tempong terkenal sebagai salah satu sambal yang legendaris di Jawa Timur.
Apalagi jika dinikmati dengan nasi hangat dan aneka lauk pauk favorit. Langsung aja bikin sambal tempong dengan resep berikut ini, yuk!