Resep Cobek Ikan Nila yang Pedas dan Segar, Nikmat Banget!

Hidangan sederhana yang menggugah selera

Ikan nila merupakan salah satu jenis ikan air tawar, selain teksturnya yang lembut, ikan ini juga memiliki duri yang besar sehingga tidak terlalu mengganggu saat menyantapnya

Ada banyak macam olahan ikan nila, mulai dari dibakar, pesmol, hingga dijadikan sup. Tak hanya itu, ikan nila pun dapat dijadikan olahan cobek nila yang rasanya nikmat banget. Penasaran dengan resepnya? Simak di bawah ini yuk

Sumber resep : youtube CR COOK (RESEP COBEK IKAN NILA pasti ketagihan makan ini menu favorit resto sunda)

Link : https://youtu.be/BKLLM1C7M4A

1. Siapkan bahan-bahan yang diperlukan

Resep Cobek Ikan Nila yang Pedas dan Segar, Nikmat Banget!ilustrasi bahan yang diperlukan (youtube.com/CR COOK)

  • 1 ekor ikan nila seberat 400gr
  • 5 siung bawang merah
  • 5 buah cabe rawit merah
  • 10 buah cabe rawit hijau
  • 1 ruas jari kencur atau sekitar 3gr
  • 6gr jahe
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt kaldu bubuk
  • Sedikit micin
  • 1 sdt gula pasir
  • 150 ml air panas
  • 1 buah jeruk limau

2. Goreng ikan

Resep Cobek Ikan Nila yang Pedas dan Segar, Nikmat Banget!menggoreng ikan (youtube.com/CR COOK)

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membersihkan ikan nila hingga benar-benar bersih, lalu kerat menggunakan pisau dan beri perasan jeruk nipis juga taburi dengan garam ke seluruh bagian ikan. Diamkan selama 15-20 menit

Setelah 20 menit lalu goreng ikan. Saat satu sisi sudah kecoklatan, balik ikan dan goreng hingga kedua sisi matang dan kering. Angkat dan tiriskan

3. Buat sambal

Resep Cobek Ikan Nila yang Pedas dan Segar, Nikmat Banget!membuat sambal (youtube.com/CR COOK)

Goreng bawang merah dengan minyak secukupnya hingga layu, lalu angkat. Masukkan ke dalam cobek dan tambahkan cabe rawit merah, cabe rawit hijau, kencur, jahe, garam, kaldu bubuk, micin dan gula pasir

Ulek kencur dan jahe terlebih dahulu, setelah halus kemudian haluskan bersama bawang merah, cabe rawit merah dan cabe rawit hijau secara kasar, kemudian siram dengan air panas mendidih. Tambah perasan jeruk limau, aduk rata dan koreksi rasa

Baca Juga: Resep Ikan Nila Saus Tiram ala Anak Kos, Rasanya Istimewa Banget 

4. Siram sambal diatas ikan nila

Resep Cobek Ikan Nila yang Pedas dan Segar, Nikmat Banget!siram sambal keatas ikan (youtube.com/CR COOK)

Setelah sambal selesai dibuat, siramkan sambal diatas ikan nila goreng. Cobek nila pun siap disajikan bersama sepiring nasi hangat.

Rasa sambal yang pedas dan segar berpadu dengan ikan nila goreng yang gurih dan garing merupakan perpaduan yang nikmat dan pasti bikin pengen nambah lagi.

Masakan ini selain mudah dibuat juga bahan yang digunakan pun sangat sederhana, cocok banget disajikan untuk makan bersama keluarga di rumah. Selamat mencoba

Baca Juga: 5 Fakta Ikan Pacu, Ikan dengan Gigi Seperti Gigi Manusia!

silvia nur kholifah Photo Verified Writer silvia nur kholifah

Hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya