Resep Bola-bola Daging Goreng Isi Telur Puyuh, Menu Sat Set!

Cocok dijadikan lauk hari ini, nih!

Selain direbus dan digoreng, telur puyuh juga bisa dikreasikan bersama bahan makanan lain menjadi hidangan yang menggugah selera. Salah satunya bola-bola daging goreng isi telur puyuh. Bertekstur renyah dan rasanya enak, hidangan ini cocok dijadikan sebagai lauk harian.

Kalau penasaran ingin membuatnya sendiri di rumah, berikut ini dibagikan resep bola-bola daging goreng isi telur puyuh yang praktis bikinnya. Dijamin bikin nagih, deh. Simak sampai selesai, ya.

Bahan Bola-bola Daging Goreng Isi Telur Puyuh

Resep Bola-bola Daging Goreng Isi Telur Puyuh, Menu Sat Set!ilustrasi telur puyuh (pixabay.com/ivabalk)

Bahan-bahan:

  1. 6 butir telur puyuh, rebus dan kupas
  2. 200 gram daging cincang
  3. 1 sendok teh oregano
  4. 1 sendok teh minyak zaitun
  5. garam, secukupnya
  6. lada putih bubuk, secukupnya
  7. minyak untuk menggoreng, secukupnya

Bahan pelapis:

  1. 100 gram tepung terigu serbaguna
  2. 100 gram tepung panir
  3. 2 butir telur, kocok

Baca Juga: Resep Ekkado Ayam Udang, Ide Bekal Sekolah Favorit Anak-anak! 

Cara Membuat

Resep Bola-bola Daging Goreng Isi Telur Puyuh, Menu Sat Set!ilustrasi menggoreng bola-bola daging (pixabay.com/moerschy)
  1. Siapkan wadah berukuran besar. Masukkan daging cincang, oregano, minyak zaitun, lada, dan garam. Lalu aduk rata dan bagi menjadi enam bagian.
  2. Tekan masing-masing bagian adonan hingga pipih. Beri telur puyuh, bulatkan.
  3. Bungkus bola-bola daging isi telur puyuh dengan plastic wrap. Simpan di dalam kulkas selama kurang lebih lima menit agar teksturnya padat.
  4. Setelah itu ambil adonan, lapisi dengan tepung terigu. Celupkan ke dalam telur kocok dan baluri dengan tepung panir. Ulangi langkah tersebut hingga adonan daging habis.
  5. Goreng bola daging isi telur puyuh di dalam minyak panas dengan suhu 175 derajat Celsius selama tiga menit atau hingga matang dan berwarna kecokelatan.
  6. Jika sudah, angkat dan tiriskan. Bola-bola daging goreng isi telur puyuh pun siap disajikan.

Tips Memasak

Resep Bola-bola Daging Goreng Isi Telur Puyuh, Menu Sat Set!ilustrasi seorang chef (pixabay.com/binmassam)
  1. Pastikan adonan bola-bola daging memiliki konsistensi yang baik agar mudah dibentuk.
  2. Gunakan minyak yang cukup untuk menggoreng agar bola-bola daging matang secara merata dan memiliki tekstur renyah.
  3. Periksa suhu minyak sebelum menggoreng untuk hasil yang lebih baik.
  4. Jangan lupa memastikan telur puyuh sudah direbus dengan baik sebelum dimasukkan ke dalam adonan.

Saran Penyajian

Resep Bola-bola Daging Goreng Isi Telur Puyuh, Menu Sat Set!ilustrasi bola-bola daging goreng isi telur puyuh (pixabay.com/congerdesign)
  1. Sajikan bola-bola daging goreng isi telur puyuh dengan saus sambal atau saus tomat untuk tambahan rasa pedas yang segar.
  2. Hidangkan di atas daun selada sebagai hiasan untuk tampilan yang lebih menarik.
  3. Nikmati sebagai hidangan pendamping nasi putih hangat atau sebagai camilan.

Resep bola-bola daging goreng isi telur puyuh bisa menjadi inspirasi untuk variasi menu di meja makan kamu. Kelezatan yang berasal dari kombinasi daging dan telur puyuh pasti akan memikat lidah siapa pun. Selamat menikmati kreasi kuliner yang sederhana ini, ya!

Baca Juga: Resep Oseng Tempe Telur Pedas untuk Makan Siang

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Instagram @sintalistiyana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya