Resep Sup Krim Wortel, Makanan Hangat saat Kamu Sakit Flu

Makanan hangat yang nyaman di tenggorokan

Sup hangat menjadi hidangan andalan untuk disantap saat sedang flu dan batuk. Mengkonsumsi sup hangat saat sakit bisa melegakan tenggorokan sekaligus membuat perut terasa nyaman. Salah satu sup hangat yang bisa kamu konsumsi adalah sup krim wortel.

Selain gurih, sup krim wortel juga mengandung vitamin A beta karoten yang membantu menjaga fungsi sistem kekebalan tubuh. Dengan mengonsumsinya, sakit flu dan batuk bisa menjadi lebih baik. Resep sup krim wortel ini bisa kamu jadikan panduan memasak.

Baca Juga: Resep Sup Bawang Putih yang Nikmat Dikonsumsi saat Flu

Bahan Sup Krim Wortel

Resep Sup Krim Wortel, Makanan Hangat saat Kamu Sakit Fluilustrasi wortel (pixabay.com/maxmann)
  1. 500 gram wortel, kupas dan potong dadu
  2. 2 siung bawang putih, cincang halus
  3. 1 buah bawang bombai, cincang halus
  4. 1 liter kaldu ayam
  5. 1 cangkir susu cair
  6. 1 sendok makan minyak zaitun
  7. merica secukupnya
  8. garam secukupnya
  9. daun seledri cincang untuk hiasan

Cara Membuat

Resep Sup Krim Wortel, Makanan Hangat saat Kamu Sakit Fluilustrasi merebus sayuran (pexels.com/Castorly Stock)
  1. Panaskan minyak zaitun dalam panci berukuran besar. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga mengeluarkan aroma wangi.
  2. Tambahkan potongan wortel, lalu aduk rata. Masak selama beberapa menit hingga tekstur wortel sedikit lunak.
  3. Tuangkan kaldu ayam ke dalam panci dan biarkan mendidih. Kecilkan nyala api dan biarkan sup mendidih secara perlahan hingga tekstur wortel empuk.
  4. Angkat panci dari kompor dan biarkan sedikit dingin. Kemudian, haluskan sup menggunakan blender atau food processor hingga teksturnya halus dan kental.
  5. Kembalikan sup ke dalam panci. Panaskan kembali jika perlu. Tuang susu cair. Taburkan merica dan garam.
  6. Sajikan sup krim wortel dalam mangkuk selagi hangat.

Baca Juga: 10 Sup Hangat dari Belahan Dunia, Soto Ayam Tidak Mau Ketinggalan!

Tips Membuat Sup Krim Wortel

Resep Sup Krim Wortel, Makanan Hangat saat Kamu Sakit Fluilustrasi memotong wortel (freepik.com/freepik)
  1. Pilih wortel yang segar dan berwarna cerah untuk hasil terbaik.
  2. Jika menginginkan teksturnya lebih kental, tambahkan kentang yang sudah dipotong ke dalam sup saat memasak.
  3. Untuk variasi rasa, tambahkan rempah-rempah, seperti ketumbar atau jintan, saat menumis bawang bombai.
  4. Sup wortel dapat disimpan dalam wadah kedap udara di lemari es dan dipanaskan kembali saat akan disajikan.

Saran Penyajian

Resep Sup Krim Wortel, Makanan Hangat saat Kamu Sakit Fluilustrasi sup krim wortel (pixabay.com/Anestiev)
  1. Tambahkan sedikit hiasan spiral wortel di atas sup agar tampilannya lebih menarik.
  2. Sajikan sup krim wortel dengan irisan roti panggang untuk pengalaman bersantap yang lebih memuaskan.
  3. Taburkan beberapa crouton renyah di atas sup untuk memberikan tekstur tambahan yang renyah.
  4. Berikan sentuhan akhir dengan taburan keju parut di atas sup untuk cita rasa yang lebih kaya dan lezat.

Dengan resep ini, maka kamu bisa membuat sup krim wortel gurih yang lezat dalam waktu singkat. Selamat mencoba dan menikmati makanan hangat yang cocok disantap saat flu dan batuk ini, ya!

Baca Juga: 10 Cara Menggunakan Cinnamon Sugar, Bikin Makanan Hangat

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Instagram @sintalistiyana

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya