Resep Ayam Goreng Siram Bumbu Balado, Pedas Gurihnya Bikin Ketagihan!

Sedapnya gak kalah dengan di restoran!

Ayam goreng merupakan hidangan rumahan yang sering disajikan bersama nasi putih dan lalapan. Tekstur kulitnya renyah dan dagingnya juicy, namun sensasi rasa ayam goreng jauh lebih memikat apabila ditambah dengan bumbu balado.

Bumbu balado terbuat dari rempah-rempah khas Indonesia yang membuat rasa ayam goreng menjadi pedas dan gurih. Buat yang penasaran, simak resep ayam goreng siram bumbu balado di bawah ini. Jangan lupa recook, ya.

Bahan Ayam Goreng Siram Bumbu Balado

Resep Ayam Goreng Siram Bumbu Balado, Pedas Gurihnya Bikin Ketagihan!ilustrasi ayam mentah (freepik.com/mdjaff)

Bahan: 

  1. 1 ekor ayam, potong menjadi beberapa bagian
  2. 1 butir telur ayam
  3. 1 sdm gula pasir
  4. 1 sdt garam
  5. 1 sdt penyedap rasa
  6. Minyak secukupnya
  7. Daun salam dan batang serai secukupnya

Bahan bumbu ungkep ayam:

  1. 12 buah bawang merah
  2. 6 buah bawang putih
  3. 4 buah kemiri, sangrai
  4. 4 cm kunyit, bakar
  5. 2 cm jahe, bakar
  6. 1 sdt bubuk ketumbar
  7. 1/2 sdt bubuk merica
  8. 3/4 sdt garam

Bahan bumbu balado:

  1. 15 buah cabai merah keriting
  2. 10 buah cabai rawit merah
  3. 5 buah cabai merah besar
  4. 15 buah bawang merah
  5. 10 buah bawang putih
  6. 1/2 bagian terasi bulat

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Saus Tomat, Racikan Bumbunya anti Gagal

Cara Membuat Ayam Goreng Siram Bumbu Balado

Resep Ayam Goreng Siram Bumbu Balado, Pedas Gurihnya Bikin Ketagihan!ilustrasi menggoreng ayam yang sudah diungkep (pexels.com/cottonbro studio)
  1. Haluskan semua bahan bumbu ungkep ayam. Siapkan wajan, ungkep ayam sampai semua bumbu meresap.
  2. Haluskan bahan untuk bumbu balado, disarankan hasil akhirnya bertekstur kasar.
  3. Tumis bumbu balado. Tambahkan daun salam dan batang serai supaya bumbunya tidak beraroma langu.
  4. Aduk merata. Tambahkan garam dan penyedap rasa. Jangan lupa untuk koreksi rasanya.
  5. Sisihkan daun salam dan batang serai, masak sampai bumbu matang.
  6. Kocok telur di wadah terpisah, balurkan ayam ke dalamnya.
  7. Goreng ayam di api sedang sampai berwarna sedikit kecokelatan.
  8. Sajikan ayam di atas piring. Siram bumbu balado di atasnya.

Manfaat Ungkep Ayam sebelum Digoreng

Resep Ayam Goreng Siram Bumbu Balado, Pedas Gurihnya Bikin Ketagihan!ilustrasi ayam dimarinasi (pexels.com/Los Muertos Crew)

Mengungkep ayam merupakan sebuah proses memasak ayam dengan bumbu rempah dalam waktu cukup lama. Ada beberapa manfaat dari ungkep ayam, sebagai berikut:

  1. Meningkatkan cita rasa yang lebih kaya dan lezat karena bumbu ungkepnya meresap ke dalam ayam. 
  2. Membuat tekstur ayam menjadi lembut, empuk, dan mudah dikunyah.
  3. Meningkatkan kandungan gizi dalam proses ungkep karena bumbu dan rempah dapat memberikan tambahan nutrisi pada ayam.
  4. Proses ungkep ayam dapat memberikan aroma khas dan menggugah selera.

Manfaat ungkep ayam ini tergantung dengan bahan yang digunakan. Kualitas dan kebersihan saat proses ungkep ayam dapat mempengaruhi hasil akhirnya. Resep ayam goreng siram bumbu balado ini cocok dijadikan lauk makan bersama keluarga di rumah. Hemat dan sederhana, jadi gak perlu lagi deh beli menu masakan ini di restoran.

Baca Juga: 5 Tips Bikin Ayam Goreng Kari ala Devina Hermawan, Penuh Aroma Rempah!

Tamara Febriyanti Photo Verified Writer Tamara Febriyanti

Still learning to be the best writer!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya