Resep Hokkaido Milk Cream Cake ala Lawson yang Lembut

Camilan untuk menemani sesi ngeteh soremu

Buat penggemar makanan di Lawson, pasti gak asing lagi dengan hokkaido milk cream cake. Kue ini terkenal dengan rasa krim yang kaya dan lezat. Semua itu berkat penggunaan susu dan krim berkualitas tinggi. 

Kue ini terdiri dari sponge cake lembut yang dilapisi campuran krim manis. Hokkaido milk cream cake biasanya disajikan sebagai dessert atau camilan teman ngeteh di sore hari.

Buat kamu yang belum kesampaian mencoba kue ini, resep hokkaido milk cream cake di bawah ini bisa jadi panduan memasak. Yuk, bikin kue empuk ini di rumah!

Baca Juga: Resep Vanilla Mug Cake Sederhana tapi Lezat, Cuma Butuh 5 Menit!

Bahan Hokkaido Milk Cream Cake ala Lawson

Resep Hokkaido Milk Cream Cake ala Lawson yang Lembuthokkaido milk cream cake ala Lawson (pixabay.com/sontung57)

Bahan adonan kue:

  1. 50 gram tepung serbaguna
  2. 8 gram tepung maizena
  3. 36 gram mentega tawar
  4. 60 gram susu murni
  5. 80 gram gula pasir
  6. 5 butir kuning telur
  7. 3 butir putih telur

Bahan krim kocok:

  1. 200 gram krim kental
  2. 15 gram gula pasir
  3. 2 gram gelatin

Cara Membuat Hokkaido Milk Cream Cake ala Lawson

Resep Hokkaido Milk Cream Cake ala Lawson yang Lembutcara membuat hokkaido milk cream cake ala Lawson (freepik.com/freepik)

Cara membuat krim kocok: 

  1. Tambahkan satu sendok makan air mendidih untuk melarutkan bubuk gelatin. 
  2. Kocok krim kental dan gula dengan kecepatan rendah hingga mulai mengental.
  3. Naikkan kecepatan menjadi sedang hingga terbentuk krim lembut.
  4. Tambahkan gelatin yang sudah larut, aduk kembali sampai krim menjadi kaku.

Cara membuat hokkaido milk cream cake:

  1. Panaskan oven terlebih dahulu pada suhu 180 derajat Celcius.
  2. Lapisi loyang dengan kertas sesuai loyang ukuran 30×30 cm.
  3. Pisahkan antara kuning dan putih telur di tempat yang berbeda.
  4. Lelehkan mentega tawar dengan api kecil. Matikan api jika mentega sudah meleleh.
  5. Masukkan tepung, aduk rata hingga tercampur. Masak hingga adonan membentuk seperti roux.
  6. Tambahkan susu, lalu masak  hingga membentuk adonan. Pindahkan ke mangkuk.
  7. Tambahkan dua kuning telur, aduk sampai tercampur rata. Tambahkan sisa kuning telur, lalu aduk hingga rata. Aduk dengan kecepatan rendah saja, ya.
  8. Tambahkan sepertiga gula, kocok hingga gula larut. Tambahkan lagi sepertiga gula berikutnya dan aduk hingga gula larut.
  9. Tambahkan sekali lagi sepertiga gula dan aduk dengan kecepatan rendah. Setelah larut, putar kecepatan menjadi tinggi dan aduk hingga terbentuk puncak yang kaku.
  10. Tambahkan sepertiga meringue yang sudah berbusa ke dalam campuran telur. Aduk hingga bahan tercampur merata.
  11. Tambahkan lagi sepertiga meringue berikutnya, dan ulangi prosesnya.  Saat adonan kue sudah tercampur, tuang ke dalam loyang.
  12. Oles mentega untuk mengisi semua sudut loyang. Panggang selama 15 menit hingga permukaannya berwarna cokelat keemasan. Balikkan loyang dan kupas kertas pelapis dari samping. 
  13. Oles krim ke seluruh permukaan. Bagian ujungnya akan lebih tipis dibandingkan dengan bagian tengah kue. 
  14. Ambil kertas roti dan mulailah menggulung. Gulung perlahan hingga bagus dan kencang. Buka kertas roti dan isi kedua ujungnya dengan krim kocok. 
  15. Dinginkan kue selama 1 jam sebelum disajikan.
  16. Sajikan hokkaido milk cream cake ala Lawson.

Baca Juga: Resep Hokkaido Cheese Tart, Dessert khas Jepang yang Mudah Dibuat

Tips Membuat Hokkaido Milk Cream Cake

Resep Hokkaido Milk Cream Cake ala Lawson yang Lembutcara membuat hokkaido milk cream cake (freepik.com/freepik)

Tips membuat hokkaido milk cream cake:

  1. Ayak tepung kue agar tidak menggumpal.
  2. Campurkan bahan kering dan bahan basah secara perlahan hingga tidak ada gumpalan tepung yang terlihat. Jangan terlalu mengaduk karena akan menghasilkan kue yang keras.
  3. Untuk meringue, gunakan putih telur bersuhu ruangan agar volumenya lebih baik.
  4. Saat mau mengocok putih telur, pastikan di dalam mangkuk non-plastik bersih, bebas minyak dan air.
  5. Lipat perlahan meringue ke dalam adonan kue, pertahankan udara yang telah Anda masukkan ke dalam meringue. Jangan diaduk.
  6. Gunakan kertas roti untuk melapisi loyang kue dan untuk menggulungnya. Hal ini mencegah kue lengket dan sobek.

Dengan resep praktis ini, kamu bisa mencoba menyicipi hokkaido milk cream cake di rumah. Jangan lupa berbagi pengalaman dan hasil masakan dengan lainnya, ya. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Mango Milk Cheese, Dessert Keju dan Mangga yang Menggiurkan

Tamara Febriyanti Photo Verified Writer Tamara Febriyanti

Still learning to be the best writer!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya