Pencinta drama Korea pasti sudah tak asing dengan drama Who Are You: School 2015. Drama ini dibintangi oleh Kim So Hyun yang memaikan dua karakter yakni Eun Bi dan Eun Byul yang merupakan saudara kembar dan hidup terpisah. Hadir pula Nam Jo Hyuk menjadi atlet renang serta sosok Sungjae BTOB sebagai Tae Kwang yang membuat penonton 'terjangkit' second lead syndrom.
Sukses KDrama ini membuat beberapa rumah produksi di luar Korea Selatan ingin memproduksi kembali dengan versi yang lebih baru. Thailand menjadi negara berikutnya yang berhasil melakukan remake terhadap School 2015 dengan judul yang hampir sama yakni Who Are You.
Berikut ini beberapa adegan dari Who Are You Thailand yang bikin jatuh hati. Akankah akhir kisahnya sama persis?