Aktris Christy Jusung punya seorang anak, hasil pernikahan dengan mantan suaminya, Hengky Kurniawan. Anak laki-laki tersebut adalah Bintang Pratama Kurniawan. Lahir ke dunia sejak 13 Februari 2009, kini Bintang telah berusia 10 tahun.
Paras gantengnya mencuri perhatian netizen. Banyak yang bilang anak artis ini mirip sekali dengan ayah kandungnya. Berikut potret Bintang Pratama Kurniawan yang mulai beranjak remaja.