Apa pernah kamu berpikir tentang negara Gabon? Maulana Rahman menjawabnya. Sebagai pekerja di negara tersebut, Maulana Rahman sering membagikan kesehariannya dalam kanal YouTubenya. Dengan mengusung chanel terlangka di dunia, kini Nomadprostory miliknya telah mencapai 200.000 lebih subscriber sejak dibuat pada tanggal 18 Februari 2019.
Banyak bangsa Indonesia yang sangat penasaran bagaimana kehidupan negara tersebut, mengingat memiliki kesamaan dengan Indonesia, yakni tanggal kemerdekaan dan iklim tropis.
Tidak lupa, Maulana Rahman juga mengajak beberapa warga Gabon untuk berpartisipasi dalam videonya. Hasilnya pun sangat memuaskan dan bangsa Indonesia pun semakin terbuka tentang negara tersebut. Bagaimana potret Maulana Rahman di negara Gabon?