Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

8 Film Survival Netflix Terbaik, Ada Society of the Snow

cuplikan film Society of the Snow (dok. El Arriero Films/Society of the Snow)
cuplikan film Society of the Snow (dok. El Arriero Films/Society of the Snow)

Film survival selalu menjadi andalan Netflix setiap tahunnya. Rilisan Netflix yang mengambil tema usaha para penyintas selalu ramai ditonton. Film-film ini selalu mampu menempati peringkat 10 besar Netflix setiap ditayangkan, lho.

Kisah bertahan hidup manusia memang selalu mengundang rasa penasaran. Situasi menghimpit yang menuntut manusia berpikir cepat mudah membuat penonton simpati.

Delapan rekomendasi film survival Netflix ini dijamin bisa membuat penonton lekat memandang layar untuk menunggu nasib orang-orang yang berusaha menyelamatkan hidupnya. Menontonnya bikin tegang sekaligus terharu!

1. Bird Box (2018)

cuplikan film Bird Box (dok. Bluegrass Films/Bird Box)
cuplikan film Bird Box (dok. Bluegrass Films/Bird Box)

Bird Box bisa dibilang sebagai rilisan terpopuler Netflix tentang film survival. Kepopuleran film ini membuatnya sudah mendapat versi Bahasa Spanyol lewat Bird Box Barcelona. Rilisan pertama film ini dibintangi Sandra Bullock yang tayang pada 2018.

Serbuan makhluk misterius membuat seisi kota berlaku aneh hingga menghabisi nyawa mereka sendiri. Bagi yang ingin selamat, mereka harus menutup mata agar tidak terkena pengaruh makhluk tersebut.

Lima tahun setelah kedatangan pertama makhluk tersebut, dunia berada dalam kondisi apokaliptik. Malorie Hayes (Sandra Bullock) mengajak kedua anaknya menyelamatkan diri dengan kondisi mata tertutup dan sejumlah rintangan yang siap menghadang ketiganya.

2. The Silence (2019)

cuplikan film The Silence (dok. Constantin Film/The Silence)
cuplikan film The Silence (dok. Constantin Film/The Silence)

The Silence masih mengandalkan formula survival berlatar dunia apokaliptik. Dalam film ini, dunia dikejutkan oleh kehadiran burung yang bisa membunuh dan menyasar ke tempat-tempat ramai. Begitu korban berjatuhan, pemerintah mengumumkan kondisi bahaya dan mengimbau masyarakat agar berdiam di rumah.

Usaha Ally Andrews (Kiernan Shipka) untuk selamat mengalami kendala meski ia sudah berada di rumah aman. Kondisi Ally yang mengalami gangguan pendengaran dan anggota keluarnya yang juga kekurangan memberikan tantangan tersendiri.

3. The Decline (2020)

cuplikan film The Decline (dok. Courounne Nord/The Decline)
cuplikan film The Decline (dok. Courounne Nord/The Decline)

The Decline dimulai dengan cerita Antoine (Guillaume Laurin) yang mengajak keluarganya mengunjungi pusat pelatihan evakuasi milik pria bernama Alain (Real Bosse). Saat simulasi bom, seorang relawan terbunuh dan para peserta di pusat pelatihan tersebut langsung panik. Mereka mencoba menghubungi polisi, tetapi dihalangi oleh Alain. Acara yang semula hanya pelatihan pun seketika berubah menjadi usaha penyelamatan diri betulan.

4. Awake (2021)

cuplikan film Awake (dok. Entertainment One/Awake)

Paduan tema survival dan dunia apokaliptik menghadirkan kombinasi maut untuk menciptakan suasana mencekam. Lewat Awake, Netflix menyorot dunia yang porak-poranda akibat wabah insomnia yang menjangkiti warganya. Kekurangan tidur ini berpotensi mematikan, sehingga para ilmuwan berusaha segera mencari obatnya.

Jill (Gina Rodriguez) mengetahui jika putrinya, Matilda (Ariana Greenblatt), menghadapi kondisi yang berlawanan, karena ia tidak kesulitan tidur. Kondisi Matilda membuat negara mengincarnya sebagai bahan penelitian. Jill yang mengalami dilema pun memilih kabur sambil menimbang keputusan untuk mengorbankan anaknya demi kepentingan orang banyak.

5. Against the Ice (2022)

cuplikan film Against the Ice (dok. RVK Studios/Against the Ice)

Netflix mengadaptasi Against the Ice dari kisah nyata petualang asal Denmark pada awal abad ke-20. Ejnar Mikkelsen (Nikolaj Coster-Waldau) dan Iver Iversen (Joe Cole) melakukan ekspedisi ke Pulau Shannon di Greenland untuk mencari jalur yang sempat dilalui penjelajah yang hilang. Kondisi yang bersalju membuat keduanya sulit melanjutkan ekspedisi sesuai rencana dan justru harus mengeluarkan kemampuan terbaik untuk menyelamatkan diri.

6. Drifting Home (2022)

cuplikan film Drifting Home (dok. Studio Colorido/Drifting Home)
cuplikan film Drifting Home (dok. Studio Colorido/Drifting Home)

Drifting Home merupakan kisah anime survival dengan dua tokoh utama anak kelas 6 SD. Kosune dan Natsume memiliki kebiasaan bermain di lingkungan apartemen bersama teman-teman yang lain. Suatu hari menjelang libur musim panas, air tiba-tiba naik dan apartemen tempat mereka bermain tiba-tiba terbawa arus.

Kosune dan Natsume pun harus meredam ego masing-masing untuk bertahan hidup bersama teman-temannya. Dalam praktiknya, kejadian tersebut justru membuka banyak cerita mengenai luka lama yang dialami anak-anak kecil ini. Mereka mau tidak mau harus terbuka dengan sifat asli karena kondisi yang menghimpit.

7. Nowhere (2023)

cuplikan film Nowhere (dok. Rock and Ruz/Nowhere)

Nowhere rilis pada 2023 dan langsung menjadi sensasi di Netflix. Mia (Anna Castillo) meninggalkan Spanyol yang dilanda krisis dan berubah menjadi negara totaliter. Bersama pasangannya, Nico (Tamar Novas), Mia berusaha mencapai Irlandia dengan menumpangi kapal kontainer.

Di tengah perjalanan, badai hebat membuat Mia berpisah dengan pasangannya. Mia pun dituntut untuk mengeluarkan segala kemampuan bertahan hidup di tengah kondisi yang tidak ideal. Apalagi, Mia ternyata juga sedang mengandung, sehingga perjuangannya begitu barat.

8. Society of the Snow (2024)

cuplikan film Society of the Snow (dok. Netflix/Society of the Snow)
cuplikan film Society of the Snow (dok. Netflix/Society of the Snow)

Tayang awal 2024, Society of the Snow langsung menjadi salah satu film Netflix paling dibicarakan. J. A. Bayona yang terkenal lewat karya seperti The Impossible dan A Monster Calls hadir menyutradarai film survival andalan Netflix ini. Kisah Society of Snow sendiri diangkat dari kejadian nyata jatuhnya pesawat asal Uruguay di pegunungan Andes.

Ada 16 penyintas yang tersisa pada kecelakaan pesawat tersebut, mereka mencoba untuk bertahan hidup. Kondisi alam Andes yang penuh gletser membuat usaha bertahan hidup semakin sulit. Para penyintas pun harus saling bekerja sama agar bisa keluar dari situasi di antara hidup dan mati ini.

Netflix cukup sering mengeksplorasi tema survival dan mengangkat kisah dari berbagai sisi. Setiap film menunjukkan seni bertahan hidup yang berbeda sesuai kondisi yang ada. Penonton pun jadi ikut mendapat pelajaran berharga.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Sri Mulyati
EditorSri Mulyati
Follow Us