The Order merupakan serial bergenre horor fantasi yang dibuat oleh Dennis Heaton. Serial yang tayang perdana pada 7 Maret 2019 ini menyuguhkan cerita mitos dan legenda terkenal seperti vampir, manusia serigala, dan penyihir. Serial ini sangat menghibur karena terdapat banyak misteri yang tak terduga.
Serial ini dimainkan oleh aktor dan aktris terkenal yang kemampuan aktingnya tak perlu dipertanyakan lagi. Salah satunya Sarah Grey yang memerankan sosok Alyssa. Yuk, kita lihat beberapa potret Sarah Grey berikut ini.
