Songs Of The June: 3 Lagu dan 3 Album Wajib Dengar di Bulan Juni

#RekomendasiMusik Kebanyakan bergaya trap dan rap

Juni sudah berakhir nih. Habis ini kita memasuki bulan selanjutnya, Juli. Itu berarti bakalan ada musik baru lagi. Oleh karena itu, mari kita lihat lagi musik baru apa sajakah yang rilis di bulan Juni ini.

Sejujurnya adalah puluhan single serta beberapa album yang rilis pada Juni, akan tetapi dipilih lagi yang sekiranya mudah didengar ketimbang musik-musik yang lain.

1. Dimitri Vegas dan Like Mike (feat. Wiz Khalifa) – When I Grow Up (single)

https://www.youtube.com/embed/a8Foq32Qr90

Dimitri Vegas dan Like Mike sudah terbiasa menyajikan lagu-lagu populer berlatar EDM. Lagunya yang paling populer berjudul Complicated menggandeng musisi Kiiara. Untuk kali ini, musisi tamu yang mereka ajak kerjasama adalah Wiz Khalifa, rapper asal Amerika. Di lagu When I Grow Up, kamu bisa dengan mudah menikmatinya karena cukup chill. Berhati-hatilah terkena earworm karena pengulangan.

2. Gorillaz – The Now Now (album)

https://www.youtube.com/embed/GgwE94KZJ7E

Album Gorillaz sudah rilis pada 29 Juni ini. Hollywood jadi salah satu andalan di album terbaru Gorillaz, The Now Now. Rap dari Snoop Dog dan Jamie Principle yang menjadi kunci utama di lagu ini layaknya lagu-lagu Gorillaz sebelum-sebelumnya. Dengan 80 persen nyanyian dari mereka berdua, beat-beat yang nendang serta gaya menyanyi yang malas dari Damon Albarn menjadi harmonis.

Lagu-lagu Gorillaz yang mulai masuk di album Humanz dan The Now Now sangat cocok untuk dibuat remix. Tapi kalau kamu gak bisa mendapatkan albumnya, maka dengarkan saja via digital.

3. Jaden Smith dan Christian Rich – Ghost (single)

https://www.youtube.com/embed/5mm163wWKL8

Jaden Smith dikenal sebagai anak dari Will Smith dan pemeran dari Karate Kid. Untuk kariernya di dunia musik masih banyak orang yang tidak mengetahuinya. Tetapi ibarat buah jatuh tidak pernah jauh dari pohonnya, musik-musik yang Jaden nyanyikan tidak pernah jauh dari rap seperti ayahnya dulu.

Di single Ghost ini, Jaden mengubah gaya menyanyinya menjadi trap. Cukup jauh berbeda dari albumnya SYRE yang lebih mengarah EDM jaman sekarang.

4. Melody’s Echo Chamber – Bon Voyage (album)

https://www.youtube.com/embed/XFV-eq1nGjY

Pada awal-awal kariernya, Melody Prochet disokong oleh Kevin Parker dari Tame Impala sebagai kekasihnya untuk menggarap album pertama. Kamu bisa mendengarkan gaya-gaya musik Tame Impala hampir di keseluruhan lagu yang terdapat di album tersebut. Tetapi di sini, di album kedua, tidak ada lagi Kevin Parker. Menariknya album Bon Voyage masih memiliki unsur-unsur psychedelic ala Tame Impala namun ditambahkan dengan eksplorasi lebih. Arahnya? Menuju musik yang lebih rock.

5. Girl in Red – Girls (single)

https://www.youtube.com/embed/_BMBDY01kPk

Yakin nama artis ini sangat tidak umum di telinga, namun Girl in Red memberikan musik yang layak untuk didengarkan. Di single Girls, gaya-gaya musik bergaya surf pop / indie pop yang lembut namun bersemangat. Mungkin bagi yang memiliki selera musik ala-ala Alvvays atau Fazerdaze akan cocok dengan gaya musik Girl in Red. 

6. Panic! at The Disco – Pray for the Wicked (album)

https://www.youtube.com/embed/BzbxacRr5Gk

Harus diakui, keseluruhan album Panic at the Disco – Pray for the Wicked sangatlah OK. Dari awal hingga akhir, mulai dari (Fuck A) Silver Lining hingga Dying In LA, tidak ada satupun lagu dengan beat yang pelan. Semuanya memiliki vibes yang bikin bersemangat. Sayangnya, Panic! At the Disco harus membayar semua itu dengan kehilangan sisi rock-nya yang tercipta. Pray for the Wicked lebih cocok bagi mereka yang suka musik-musik ala dance.

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya