3 Eks Member JKT48 yang diketahui Ikut Audisi KLP48

Tak kenal lelah meraih mimpi sebagai idol

KLP48 akan segera debut dengan generasi pertama mereka pada musim panas tahun ini. Sister group terbaru dari AKB48 group ini telah menggelar audisi generasi pertama mereka beberapa waktu lalu dan para finalisnya berasal dari berbagai negara.

Ternyata, ada beberapa mantan anggota JKT48 yang turut mendaftarkan diri dalam audisi tersebut, loh! Ketahui siapa saja eks JKT48 yang sempat mengikuti audisi KLP48, yuk!

Baca Juga: 8 Momen Wisuda Sarjana Lyn JKT48, Kini Full Time Idol

1. Shinta Devi - Generasi 9 JKT48

3 Eks Member JKT48 yang diketahui Ikut Audisi KLP48Shinta Devi eks JKT48 (instagram.com/shintaadvs)

Shinta Devi merupakan eks member JKT48 generasi 9 yang memulai masa trainee pada Desember 2019 dan resmi lulus pada Maret 2021 karena dirinya termasuk dalam daftar member yang terkena restrukturisasi. Banyak penggemar yang menyayangkan hal tersebut karena potensi idol yang dimiliki Shinta sangat besar dan menjadi bagian dari JKT48 adalah impian terbesarnya selama ini. Shinta pernah mengungkapkan bahwa dirinya sempat berada di fase terpuruk dan hanya JKT48 yang membuatnya bisa bangkit menjalani kehidupan seperti biasanya lagi.

Setelah restrukturisasi tersebut, Shinta diketahui melalui proses panjang untuk bisa bangkit dan akhirnya bisa bersinar di bidang fashion design. Pada tanggal 29 April 2019, Shinta membagikan tangkapan layar sebuah pesan dari KLP48 ke broadcast channel akun Instagramnya. Ternyata, Shinta sempat mendaftarkan diri pada audisi KLP48, tetapi sayangnya pesan tersebut merupakan sebuah penolakan bahwa dirinya tidak lolos dalam tahap seleksi selanjutnya.

2. Anastasya Narwastu - Generasi 6 JKT48

3 Eks Member JKT48 yang diketahui Ikut Audisi KLP48Anastasya Narwastu eks JKT48 (instagram.com/gudetasya)

Penolakan yang diterima oleh Shinta kemudian menjadi pembicaraan hangat penggemar JKT48 karena tekad besarnya yang masih ingin menjadi seorang idola. Tasya yang merupakan eks member generasi 6 kemudian menanggapi informasi tersebut dengan melampirkan tangkapan layar serupa seperti yang diterima oleh Shinta sebelumnya. Bernasib sama, Tasya ternyata juga belum berkesempatan untuk lolos ke tahap lanjutan dari seleksi KLP48.

Tasya juga merupakan salah satu member yang terkena restrukturisasi 2021 yang membuatnya harus menghentikan perjalanannya sebagai seorang idola. Setelah restrukturisasi tersebut, Tasya sempat mengikuti audisi girlband dan berhasil debut sebagai anggota sekaligus leader dari grup SUN. Namun, grup tersebut sudah tidak melanjutkan aktivitasnnya lagi sejak Maret 2024 dan membuat Tasya memutuskan mengikuti audisi KLP48.

Baca Juga: Fakta Karier Hasyakyla Utami yang Ultah ke-22, Eks Member JKT48!

3. Ningtara Devi - Generasi 4 JKT48

3 Eks Member JKT48 yang diketahui Ikut Audisi KLP48Ningtara Devi eks JKT48 (instagram.com/ningtaradevi)

Jika Shinta dan Tasya belum berhasil dalam audisi KLP48, Devi menjadi satu-satunya eks member JKT48 yang diketahui lolos sampai tahap finalis. Devi memulai karier di JKT48 pada tahun 2015 dan memutuskan lulus di tahun 2018 karena ingin fokus melanjutkan pendidikannya di Bali. Devi kemudian berhasil lulus kuliah tahun 2022 dan ternyata dirinya masih memiliki keinginan untuk menjadi seorang idola.

Devi kemudian berkesempatan menjadi salah satu peserta survival show Chuang Asia 2024 yang mewakili Indonesia bersama Caithlyn Gwyneth yang juga mantan anggota JKT48. Sayangnya, Devi harus tereliminasi cepat dalam survival show tersebut hingga membuat impiannya harus tertunda. Dengan terpilihnya Devi sebagai finalis dari generasi pertama KLP48, semoga impiannya sebagai seorang idol bisa kembali terwujud, ya!

Shinta, Tasya, dan Devi benar-benar masih memiliki keinginan untuk berkarier sebagai seorang idol. Semoga ketiga eks member JKT48 tersebut bisa bersinar dengan jalan hidup mereka masing-masing, ya!

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Simpati Gravitasi JKT48, Bucin Banget!

Acha Photo Verified Writer Acha

....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya