5 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama China Mr. Bad, Bikin Penonton Gemes!

Bisa jadi hiburan saat weekend, nih

Bicara tentang drama China sama seperti drama Korea, selalu berlanjut dan seolah tidak pernah kehabisan ide. Ragam drama China pun kerap kali menjadi diskusi panas, baik itu dari segi cerita maupun akting para pemerannya.

Salah satunya Mr. Bad. Meski di China sendiri tidak terlalu mendapat perhatian, kenyataannya penggemar drama China internasional banyak yang menantikan penayangannya, lho. Lantas, kenapa 

1. Dibintangi oleh Shen Yue dan juga Chen Zheyuan

5 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama China Mr. Bad, Bikin Penonton Gemes!Chen Zheyuan sebagai Tuan Muda Xiao Wudi di Cdrama Mr. Bad (weibo.com/我的反派男友官微)

Bagi kamu yang sempat mengikuti drama Our Secret dan Meteor Garden 2018, tentunya sudah tidak asing dengan wajah Shen Yue serta Chen Zheyuan. Nama Chen Zheyuan sendiri menjadi dikenal publik setelah dirinya membintangi drama Our Secret. Dalam drama tersebut ia beradu akting dengan Xu Mengjie, mantan anggota Rocket Girls 101. 

Sementara Shen Yue, sejak dirinya sukses berperan sebagai Shancai, ia memang sudah sering membintangi drama baru. Sebelum Mr. Bad, ia sempat bermain film remaja One Week Friends bersama dengan Zhao Jinmai dan Lin Yi. Sementara itu dalam drama Mr. Bad sendiri Shen Yue berperan sebagai Nan Xing, dan lawan mainnya Chen Zheyuan didapuk memainkan peran karakter Xiao Wudi.

2. Punya ide cerita yang unik

5 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama China Mr. Bad, Bikin Penonton Gemes!Shen Yue sebagai Nan Xing di Cdrama Mr. Bad (weibo.com/我的反派男友官微)

Drama ini berkisah tentang Nan Xing, perempuan yang memilih pensiun dari kariernya sebagai atlet. Itu dilakukannya demi mengejar impiannya agar dapat bekerja di perusahaan sang idola.

Nan Xing sendiri merupakan seorang penulis cerita fiksi idola atau fan fiction. Ia pun sempat menulis cerita dan menciptakan karakter Xiao Wudi. Namun, siapa yang menyangka jika Xiao Wudi justru benar-benar muncul dalam kehidupannya, setelah ia tidak sengaja membuat permohonan. 

Baik Nan Xing dan Xiao Wudi pun berusaha dan bekerja sama, agar Xiao Wudi Tuan Muda Hehuan ini bisa kembali ke zamannya. Meski begitu, hubungan cinta dan benci keduanya bakal jadi bumbu dalam cerita yang mampu menghibur penonton.

Baca Juga: 6 Drama China Julia Xiang, Perannya Menyita Perhatian

3. Berhasil meraih rating douban yang lumayan tinggi

5 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama China Mr. Bad, Bikin Penonton Gemes!Luo Mingjie sebagai Lu Zichen di Cdrama Mr. Bad (weibo.com/我的反派男友官微)

Nah, tidak jauh berbeda dengan di Korea mengenai rating drama. Untuk di China sendiri, ada review platform yang kerap disebut sebagai Douban. Biasanya baik drama atau film akan diulas di sana, seperti Mr. Bad ini. 

Meski sempat diberitakan akan ditutup, kenyataannya Douban masih eksis dan kerap kali digunakan sebagai bahan pertimbangan untuk menonton film atau drama China. Mr. Bad sendiri berhasil meraih rating Douban yang lumayan tinggi di skor 7,2.

4. Jadi drama China dengan budget rendah, lho

5 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama China Mr. Bad, Bikin Penonton Gemes!Qu Jingjing sebagai Ye Qing di Cdrama Mr. Bad (weibo.com/我的反派男友官微)

Kalau kamu senang mengikuti drama-drama China, tentunya paham betul bahwa untuk drama atau film di sana memiliki kelas-kelas atau level tertentu. Tentunya hal tersebut dikategorikan berdasarkan biaya produksi dan juga para pemainnya. 

Seperti drama yang satu ini. Lewat acara live streaming Chen Zheyuan, sang aktor menuturkan bahwa mereka kesulitan untuk mengambil adegan yang bagus. Hal itu lantaran anggaran produksi yang mereka dapatkan tidak besar. Tentunya hal tersebut pun sempat menjadi perbincangan netizen pada saat siaran live berlangsung. 

Walau masuk dalam kategori low budget dan level drama A, kenyataannya Mr. Bad tetap worth to watch, lho. Dengan jumlah total episode 24, drama ini menyajikan ending dengan kisah yang manis dan bahagia. Tentunya bakal bikin kamu gemas sendiri, deh. 

5. Kedua pemeran utamanya juga jago di bidang tarik suara, nih

5 Alasan Kamu Wajib Nonton Drama China Mr. Bad, Bikin Penonton Gemes!Tuan Muda Xiao Wudi dan Nan Xing di Cdrama Mr. Bad (weibo.com/我的反派男友官微)

Shen Yue memang sempat beberapa kali menunjukkan kemampuannya dalam hal bernyanyi. Saat syuting bersama Hu Yitian pun Shen Yue sempat diminta untuk meng-cover original soundtrack drama A Love So Beautiful. Tidak sedikit yang mengira, bahwa soundtrack drama tersebut dinyanyikan oleh Shen Yue, padahal ia hanya meng-cover

Sementara Chen Zheyuan memulai kariernya di bidang tarik suara pada tahun 2015 silam. Ia mengikuti sebuah acara survival show nyanyi berjudul King of Pop. Ia pun berhasil debut sebagai idol grup CPop bernama Mr. Bio. Tak heran, jika cowok kerap disapa Yuan ini memiliki suara yang ciamik. 

Berkat kemampuan di bidang tarik suara, Shen Yue dan Chen Zheyuan pun dipercaya untuk membawakan original sountrack drama Mr. Bad. Lagu tersebut diketahui berjudul "Be My Warrior". Punya kesan ceria dan manis, lagunya sendiri menggambarkan hubungan Nan Xing dan Xiao Wudi. 

Drama yang hanya berdurasi kurang lebih 45 menit tiap episodenya ini memang sudah tamat di China. Namun, untuk server internasional drama ini masih on going. Penasaran dengan jalan ceritanya? Yuk, langsung ditonton!

Baca Juga: 10 Aktris Lawan Main Allen Ren di Drama China, Terbaru Li Qin

Ade Oktiana Photo Verified Writer Ade Oktiana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya