Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

10 Adu Pesona Enzy Storia dan Rachel Amanda, Pemain Drama Ratu Drama

potret para pemain series drama ratu drama (instagram.com/auroramanda95?)

Kalian sudah menonton salah satu series yang sedang hangat dibicarakan akhir-akhir ini? Yap, Drama Ratu Drama adalah series yang cukup viral di media sosial dan dibintangi oleh aktor dan aktris ternama. Salah satu yang paling mencuri perhatian banyak orang adalah sosok Enzy Storia dan Rachel Amanda.

Enzy dan Rachel diceritakan menjadi seorang perempuan yang berprofesi sebagai aktris sinetron. Mereka berdua sama-sama ingin menjadi pemeran utama dan menjadi ratu sinetron. Lalu siapa yang paling layak kira-kira? Kita simak, yuk, adu persona Enzy Storia dan Rachel Amanda di series Drama Ratu Drama berikut ini!

1. Enzy Storia lahir pada tanggal 10 Agustus 1992 dan mengawali karirnya sejak tahun 2009 sebagai seorang model

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

2. Selisih 3 tahun, Rachel Amanda lahir pada tanggal 1 Januari 1995 dan mengawali karir sebagai pemain sinetron sejak kecil

potret rachel amanada (instagram.com/auroramanda95)

3. Sebelumnya, Enzy memang sering sekali mendapatkan karakter antagonis dan hanya beberapa kali saja menjadi protagonis

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

4. Sedangkan Rachel Amanda terbilang sudah langganan mendapatkan karakter protagonis. Malahan sering sekali menjadi pemeran utama

potret rachel amanada (instagram.com/auroramanda95)

5. Nama Enzy mulai dikenal banyak orang, setelah membintangi sinetron Ganteng-Ganteng Serigala (2014) sebagai seorang vampir bernama Amel

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

6. Sedangkan Rachel Amanda lebih dikenal masyarakat luas saat membintangi sinetron Candy (2007) sebagai Candy

potret rachel amanada (instagram.com/auroramanda95)

7. Nah, kali ini di series Drama Ratu Drama, Enzy mendapatkan peran protagonis dan berperan sebagai seorang aktris bernama Ijul

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

8. Tidak seperti biasanya, Rachel Amanda justru mendapatkan peran Antagonis, yang berprofesi sebagai aktris sinetron bernama Amelie

potret rachel amanada (instagram.com/auroramanda95)

9. Selain akting, Enzy juga sangat jago dalam hal menyanyi, MC acara dan juga modeling

potret enzy storia (instagram.com/enzystoria)

10. Sedangkan Rachel Amanda merupakan penyayi, penulis hingga model, selain akting sebagai bakat utamanya

potret rachel amanada (instagram.com/auroramanda95)

Nah, itu tadi adu pesona Enzy Storia dan Rachel Amanda. Sebenarnya kedua-keduanya mempunyai bakat yang sangat bagus dan keren. Namun kira-kira siapa nih, yang bakal menjadi pemeran utama atau ratu sinetron di series Drama Ratu Drama ini? Yuk, berikan jawaban kalian di kolom komentar, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Hella Pristiwa
EditorHella Pristiwa
Follow Us