5 Anime di Netflix yang Sering Temani Masa Kecilmu, Bikin Nostalgia!

Generasi 90an pasti familiar!

Ayo tunjuk tangan yang waktu kecil hobinya nonton serial kartun jepang alias anime! Baik yang tayang di sore hari mau pun yang rutin menyapamu di Minggu pagi, anime memang punya pesona yang begitu menyihir. Nah, kelima anime yang tayang di Netflix ini pasti akrab betul dengan kamu-kamu generasi 90-an. 

Jadi, sudah siap bernostalgia?

1. Hunter x Hunter

5 Anime di Netflix yang Sering Temani Masa Kecilmu, Bikin Nostalgia!looper.com

Mengusung tema aksi-drama, Hunter x Hunter bercerita tentang Gon yang bermimpi menjadi Hunter, status elite yang disematkan pada orang-orang berkemampuan luar biasa. Untuk meraih posisi prestisius tersebut, Gon harus mengikuti Ujian Hunter yang brutal. Dalam perjuangan beratnya, Gon bersahabat dengan sesama peserta yakni Killua, Kurapika dan Leorio.

Meski pun berformat kartun, Hunter x Hunter boleh dibilang tidak diperuntukkan untuk anak-anak tanpa pengawasan orang tua. Kontennya cenderung penuh kekerasan dan di beberapa kesempatan bisa menjadi sangat kelam. Oleh karena itu, pastikan kamu menemani adikmu saat menonton ulang anime seru ini, ya!

2. Naruto

5 Anime di Netflix yang Sering Temani Masa Kecilmu, Bikin Nostalgia!netflix.com

Siapa sih yang gak kenal ninja paling hits di Desa Konoha ini? Tokoh utama anime penuh aksi ini adalah Naruto Uzumaki, seorang pemuda penuh semangat yang berangan-angan menjadi Hokage, sebutan bagi pemimpin di desanya. Naruto bersahabat dengan Sakura Haruno dan Sasuke Uchiha, di mana mereka bertiga sama-sama berada di bawah bimbingan Kakashi Hatake.

Bukan hanya jurus-jurus ninja jitu, Naruto juga menyelipkan komedi serta romansa dalam kisahnya. Sst... beberapa jalinan kasihnya bahkan ada yang bertahan hingga pernikahan lho! Untuk yang sudah nonton anime-nya, pasangan mana nih yang jadi favoritmu?

Baca Juga: 5 Asisten Terkuat dalam Anime One Piece, Ada Jagoanmu?

3. Cardcaptor Sakura

5 Anime di Netflix yang Sering Temani Masa Kecilmu, Bikin Nostalgia!denofgeek.com

Kartun penuh warna cerah ini berfokus pada tokoh Sakura Kinomoto. Tanpa sengaja, ia membaskan Clow Cards yang misterius nan penuh magis. Akibatnya, Sakura bertanggung jawab untuk mengumpulkan semua kartu tersebut sebelum mereka menimbulkan kekacauan.

Berbekalkan tongkat ajaib, Sakura menjalani petualangannya dengan ditemani oleh sahabatnya, Tomoyo dan penjaga Clow Cards, Cerberus. Serunya, setiap kali Sakura berhasil menaklukkan Clow Cards, selanjutnya ia bisa memakai kemampuan kartu tersebut. Mulai dari terbang, mendatangkan salju hingga mengendalikan api!

Kalau kamu jadi Sakura, kira-kira kamu mau kemampuan Clow Cards yang mana, nih?

4. Yu Yu Hakusho

5 Anime di Netflix yang Sering Temani Masa Kecilmu, Bikin Nostalgia!cbr.com

Kalau kamu suka anime bergenre bela diri, kamu pasti kenal Yu Yu Hakusho. Karakter utamanya adalah Yusuke Urameshi, remaja urakan yang meninggal tertabrak truk saat mencoba menyelamatkan seorang bocah. Terkejut sekaligus terkesan dengan aksi Yusuke, pihak akhirat pun menghidupkannya kembali dengan memberinya tugas: menjadi detektif.

Kasus yang ditangani Yusuke spesial, yakni yang berkaitan dengan aktivitas gaib di dunia manusia. Seiring dengan bergulirnya kisah, misi yang diemban Yusuke akan semakin membawamu ke adegan-adegan pertarungan seru. Apalagi yang melibatkan tembakan jari andalan Yusuke, Reigun, yang sukses menjadi jurus ikonik dari serial ini.

Karakter-karakter pendukung pun sama-sama memiliki kekuatan unik. Ada Kuwabara, teman sekolah Yusuke yang mampu menciptakan Reiken atau Pedang Aura dari tangannya. Lain lagi dengan Kurama, siluman rubah yang lihai memanipulasi tanaman dan memiliki senjata andalan Rose Whip alias Pecut Mawar. Tidak ketinggalan Hiei yang memiliki mata ketiga yang membuatnya bisa melihat masa depan.

Duh, jadi pengin nonton lagi!

5. Inuyasha

5 Anime di Netflix yang Sering Temani Masa Kecilmu, Bikin Nostalgia!cbr.com

Seorang siswi bernama Kagome terlempar ke zaman feodal Jepang setelah jatuh ke dalam sumur. Di sana, ia bertemu dengan siluman setengah anjing, Inuyasha. Kagome kemudian tidak sengaja memecahkan Permata Shikon yang berkekuatan dahsyat hingga pecahannya tersebar ke penjuru negeri.

Kagome dan Inuyasha berlomba dengan waktu mengumpulkan kepingan Permata Shikon. Pasalnya, siluman keji bernama Naraku juga menyasar permata tersebut demi mewujudukan ambisi jahatnya. Perjalanan Kagome dan Inuyasha mempertemukan mereka dengan beragam tokoh yang akhirnya menjadi sekutu, yakni Miroku yang merupakan seorang biksu; Sango yang memiliki senjata andalan bumerang raksasa dan Shippo, siluman rubah cilik yang mampu mengubah bentuk fisiknya.

Kabar baiknya, dilansir dari Den of Geek, Inuyasha akan memiliki sekuel yang direncanakan tayang musim gugur tahun ini di Jepang. Mengusung judul Yashahime: Princess of Demon, serial ini akan berfokus pada anak-anak dari karakter-karakter di Inuyasha. Jadi gak sabar nunggu sekuelnya!

Saking asyiknya, menonton anime sering bikin lupa waktu. Awalnya berniat hanya satu episode, tanpa sadar sudah memasuki episode ketiga. Jadi, dari kelima anime di atas, mana yang sering kamu tonton ulang sampai sekarang?

Baca Juga: 8 Anime Sports yang Pernah Tayang di TV Lokal, Selalu Bikin Kangen

Ahmad Wildan Photo Verified Writer Ahmad Wildan

Your Sociable Movie Guy. IG: @wildanahmd

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya