Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
gq.com

Joel Edgerton merupakan aktor Hollywood asal Australia yang telah memulai karier aktingnya sejak tahun 1995. Aktor kelahiran 23 Juni 1974 ini namanya mulai dikenal setelah berperan sebagai Owen Lars dalam Star Wars: Episode III - Revenge of the Sith. Sejak itu, wajahnya pun sering lalu lalang di layar lebar.

Dia dikenal sebagai aktor multitalenta yang sering tampil dalam film berbagai genre. Tidak hanya itu, ia pun sukses di balik layar sebagai produser, sutradara dan penulis naskah. Dari sekian banyak filmnya, berikut ini lima film terbaiknya yang wajib kamu tonton.

1. The Gift- 7,0

Film ini menjadi debut perdana Edgerton sebagai penulis naskah sekaligus aktor utama di dalamnya. Film ini berpusat pada Simon (Jason Bateman) dan Robyn (Rebecca Hall), pasangan ideal yang menjalani kehidupan yang tampaknya sempurna. Suatu hari kenalan lama Simon, Gordo (Edgerton) tiba di depan pintu rumah mereka dengan hadiah penuh misteri.

Sebuah misteri yang akan mengungkap masa lalu kelam dari Simon. Gordo sendiri merupakan sosok yang kerap di-bully di masa lalunya.

2. Loving - 7,0

Diangkat berdasarkan kisah nyata, film ini mengeksplorasi cinta antara seorang pria kulit putih dan wanita kulit hitam di Virginia 1960-an yang terpisah. Menceritakan Richard (Edgerton) dan Mildred Loving (Ruth Negga), dua kekasih beda ras yang berjuang  memerangi rasisme sistemik yang meluas pada 1960-an.

Diskriminasi yang mereka hadapi demi pernikahan sah itu menyebabkan sidang Mahkamah Agung pada tahun 1967. Lewat film ini Edgerton dan Ruth Negga dinominasikan sebagai aktor dan aktris terbaik dalam Golden Globe Awards.

3. Animal Kingdom - 7,3

Film ini bercerita tentang Joshua Cody (James Frecheville) pemuda berusia 17 tahun, yang mengalami eksploitasi oleh keluarga besarnya yang kriminal ketika ibunya meninggal karena overdosis heroin. Dia dikirim untuk tinggal bersama neneknya Janine "Smurf" Cody (Jackie Weaver), yang membuat Joshua terperangkap di tengah-tengah pertempuran antara keluarga kriminalnya dan kepolisian Austrailia.

Film ini merupakan salah satu film tersukses tidak hanya di Australia, tetapi juga di Hollywood dan berhasil masuk dalam nominasi Oscar.

4. Zero Dark Thirty - 7,4

Edgerton memainkan pemimpin Tim Skuadron untuk menangkap Osama Bin Laden di Zero Dark Thirty,. Film bertabur bintang ini menghasilkan lima nominasi Oscar dan satu kemenangan untuk Penyuntingan Suara Terbaik.

Berdasarkan kisah nyata, film ini menggambarkan upaya keras selama sepuluh tahun dari Angkatan Laut S.E.A.L.S Tim 6 untuk menemukan dan mengeksekusi pemimpin Al-Qaeda, Osama Bin Laden.

5. Warrior - 8,2

Film ini berfokus pada kisah dua orang bersaudara yang harus saling berlawanan di ajang turnamen MMA (Mixed Martial Arts). Tommy Conlon (Tom Hardy) adalah dokter hewan perang dengan PTSD. Sedangkan saudaranya, Brendan (Edgerton), adalah mantan petarung MMA yang berjuang mencari nafkah sebagai seorang guru sekolah.

Dengan ayah mereka Paddy sebagai pelatih Tommy, kedua bersaudara itu mengarungi pertandingan demi pertandingan untuk meraih gelar dan bertarung di babak final yang dinilai sebagai pertarungan dengan bayaran tertinggi dalam sejarah. Film ini sukses besar dan termasuk dalam 250 film terbaik IMDB sepanjang masa.

Film ini begitu inspiratif lewat jalan hidup kedua bersaudara yang berbeda, hingga gambaran mengharukan tentang arti keluarga sebenarnya meski harus saling berlawanan.

Itulah lima film terbaik Joel Edgerton yang gak boleh kamu lewatkan. Dengan berbagai genre yang ia perankan, serta tampil tidak hanya sebagai aktor membuktikan jika dirinya adalah salah satu sineas top Hollywood saat ini.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team