Comscore Tracker

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat 

Ada yang masih berjuang dan ada juga yang dinyatakan sembuh

Nunung Srimulat diterpa kabar yang tak menyenangkan. Melalui konten yang tayang di kanal YouTube MOP, Rabu (1/2/2023), komedian 59 tahun tersebut mengaku dirinya telah didiagnosa mengidap kanker payudara.

Memiliki banyak tanggungan keluarga, Nunung mengungkap diagnosa penyakit tersebut membuatnya menjadi sedih hingga menangis setiap hari. Meski begitu, ia berusaha berdamai dengan keadaan dan takdir dari Allah SWT.

Sebelum Nunung, sejumlah artis juga pernah divonis kanker. Ada yang masih berjuang hingga dinyatakan sembuh, berikut deretan artis yang didiagnosa mengidap kanker.

1. Vidi Aldiano pernah mengidap kanker ginjal. Namun berkat perjuangan dan keyakinannya, kini ia sembuh seperti sedia kala

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Vidi Aldiano (instagram.com/vidialdiano)

2. Operasi pengangkatan kanker tiroid berjalan lancar, Rachel Amandari tetap diharuskan untuk mengkonsumsi obat dan vitamin

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Rachel Amanda (instagram.com/auroramanda95)

3. Lolos dari maut, Aldi Taher berhasil melawan penyakitnya dan dinyatakan sembuh dari kanker getah bening stadium 2

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Aldi Taher (instagram.com/alditaher.official)

4. Imel Putri Cahyati masih berjuang melawan kanker Liposarcoma yang dideritanya

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Imel Putri (instagram.com/imelpc)

5. Setelah menjalani enam kali kemoterapi dan sempat menggunduli rambutnya, Feby Febiola dinyatakan sembuh dari kanker ovarium stadium 1c

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Feby Febiola (instagram.com/febyfebiola_)

Baca Juga: Penyebab Bintik Merah di Payudara, Tidak Selalu Kanker

6. Epy Kusnandar bahkan pernah divonis memiliki sisa usia 4 bulan saja, karena kanker ganas. Namun akhirnya ia dinyatakan sembuh

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Epy Kusnandar (instagram.com/epy_kusnandar_official)

7. Ada juga Kiki Fatmala yang akhirnya sembuh dari kanker paru-paru stadium IV setelah menjalani berbagai rangkaian pengobatan yang melelahkan

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat Cathy Sharon (instagram.com/cathysharon)

8. Dinyatakan sembuh dari kanker limfoma, Ari Lasso mengubah pola hidupnya menjadi lebih sehat

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Ari Lasso (instagram.com/ari_lasso)

9. Thalita Latief pernah mengidap kanker tiroid stadium 4 pada 2020 lalu. Namun kini ia sudah sembuh dan ceria seperti sedia kala

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Thalita Latief (instagram.com/thalitalatief)

10. Terbaru, ada Nunung Srimulat yang mengaku takut menjalani kemoterapi, karena kanker payudara yang dideritanya

10 Artis yang Didiagnosa Mengidap Kanker, Terbaru Nunung Srimulat potret Nunung (youtube.com/MOP Channel)

Itu dia deretan artis yang tengah berjuang hingga dinyatakan sembuh dari penyakit kanker. Untuk Nunung yang baru didiagnosa mengidap kanker payudara, kita doakan yang terbaik saja, ya. Semoga bisa sembuh seperti beberapa artis lainnya juga.

Baca Juga: Curhat Nunung Srimulat Divonis Kanker Payudara, Menangis Setiap Hari

Topic:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya