Biodata dan Profil Dewi Sandra, Banyak Dikira Istri Harvey Moeis

Banyak yang sulit membedakan Sandra Dewi dan Dewi Sandra

Dewi Sandra turut menjadi sasaran hujatan netizen di media sosial usai Harvey Moeis ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus korupsi tata niaga timah senilai Rp271 triliun. Banyak netizen yang salah mengira Dewi Sandra sebagai Sandra Dewi, istri Harvey Moeis.

Saking ramainya, Dewi Sandra sampai angkat bicara dan memberikan klarifikasi lewat postingan yang diunggah ke laman Instagram-nya. Menariknya, dalam pernyataannya Dewi Sandra sama sekali tidak menghakimi, melainkan bereaksi bijak.

Sebenarnya, Dewi Sandra juga merupakan salah satu artis ternama Indonesia yang banyak melahirkan lagu-lagu hits di era 2000-an. Karena banyak yang sulit membedakannya dengan Sandra Dewi, yuk, kenalan lebih dekat lagi dengan Dewi Sandra lewat biodata dan profilnya di bawah ini. 

1. Biodata singkat Dewi Sandra

Biodata dan Profil Dewi Sandra, Banyak Dikira Istri Harvey Moeisbiodata dan profil Dewi Sandra (Instagram.com/dewisandra)
  • Nama lengkap: Dewi Sandra Killick
  • Nama panggung: Dewi Sandra
  • Tempat lahir: Rio de Janeiro, Brazil
  • Tanggal lahir: 3 April 1980
  • Umur: 43 tahun
  • Pekerjaan: Penyanyi, aktris, model, presenter, penulis lagu
  • Tahun aktif: 1995 - sekarang
  • Nama suami: Agus Rahman
  • Nama akun Instagram: @dewisandra

2. Latar belakang dan perjalanan karier

Biodata dan Profil Dewi Sandra, Banyak Dikira Istri Harvey Moeisbiodata dan profil Dewi Sandra (Instagram.com/dewisandra)

Dewi Sandra merupakan putri sulung dari pasangan John Killick yang merupakan keturunan Brazil-Inggris dan Hajjah Prihartini, blasteran Brunei-Betawi-Ambon. Dewi Sandra diketahui telah debut menjadi aktris sejak 1995 silam lewat film berjudul Hangatnya Cinta.

Namun ia semakin dikenal luas usai melebarkan sayap menjadi penyanyi dan merilis album perdana pada 1998. Eksistensi Dewi Sandra sebagai penyanyi terus bersinar hingga era 2000-an. Di samping itu, anak sulung dari dua bersaudara tersebut juga sukses menjajal dunia presenting. Wah, multitalenta banget!

Di tengah kariernya yang lagi naik daun, Dewi Sandra dipersunting aktor Surya Saputra pada 8 Oktober 2000. Namun pernikahan mereka hanya bertahan selama 5 tahun saja. Setahun kemudian, Dewi Sandra menikah lagi dengan penyanyi Glenn Fredly. Meski sempat nekat menikah beda agama, pernikahan kedua Dewi Sandra ini juga berujung kandas pada 12 Maret 2009.

Hingga pada 2011, Dewi kembali menikah untuk ketiga kalinya dengan Agus Rahman di Jakarta. Kali ini, pernikahan mereka berjalan langgeng dan harmonis. Dewi Sandra yang sebelumnya memiliki imej seksi, secara perlahan mulai hijrah dan berpenampilan religius sejak memutuskan untuk berhijab pada 2012.

Baca Juga: Profil Harvey Moeis, Suami Sandra Dewi Tersangka Korupsi Rp271 T

3. Daftar karya dan penghargaan

Biodata dan Profil Dewi Sandra, Banyak Dikira Istri Harvey Moeisbiodata dan profil Dewi Sandra (Instagram.com/dewisandra)

Berikut ini daftar karya dan penghargaan Dewi Sandra di sepanjang perjalanan kariernya dalam dunia hiburan.

Daftar album

  • Kurasakan (1998)
  • Tak Ingin Lagi (2001)
  • Ku Akui (2004)
  • Star (2007)
  • Wanita (2009)

Daftar single

  • Biarkan
  • Menari-Nari
  • Kurasakan
  • Tak Ingin Lagi
  • Kuakui
  • Melayang
  • Rindu Ini (Ost. Jatuh Cinta Lagi)
  • Malam Ini (Ladies Night) (kolaborasi dengan Neo)
  • When I Fall In Love (ft. Glenn Fredly)
  • I Love You
  • Cinta Lama
  • Play (ft. Luna Maya dan Sandra Dewi)
  • Bercinta (Ost. XL, Antara Aku, Kau dan Mak Erot)
  • Kapan Lagi Bilang I Love You
  • Amazing (ft. Barry Likumahuwa)
  • Mati Rasa
  • Dansa (kolaborasi dengan Dimas Beck)
  • Gila (ft. Shanty)
  • Stop (ft. Olla Ramlan)
  • Yang Penting Asyik
  • Aku Pulang (soundtrack Haji Backpacker)

Daftar film

  • Hangatnya Cinta (1995)
  • XL (Extra Large): Antara Aku, Kau dan Mak Erot (2008)
  • Coboy Junior the Movie (2013)
  • 99 Cahaya di Langit Eropa (2013)
  • 99 Cahaya di Langit Eropa Part 2 (2014)
  • Haji Backpacker (2014)
  • 99 Cahaya di Langit Eropa: The Final Edition (2014)
  • Air Mata Surga (2015)
  • 5 Cowok Jagoan: Rise of the Zombies (2017)
  • Ayat-Ayat Cinta 2 (2017)
  • Nussa (2021)

Daftar sinetron 

  • Lupus (1999)
  • Aku Cinta Kamu (2001)
  • Disaksikan Bulan (2003)
  • Nada Cinta (2011)
  • Tendangan Si Madun Returns (2014)
  • Catatan Hati Seorang Istri (2014)
  • Catatan Hati Seorang Istri 2 (2016)

Daftar acara televisi

  • Blak-blakan (1998)
  • MTV (1999)
  • Date Express (1999)
  • TXTC (1999)
  • Clear Top Ten (1999)
  • Indonesian Idol Musim Kelima (2008)
  • Boy & Girl Band Indonesia (2012)
  • Catatan Harian Dewi Sandra (2015)
  • Cerita Dewi Sandra (2017)

Daftar penghargaan

AMI Award 2001

  • Best R & B Album

FHM Sexiest Female Artis 2004

  • Number 1 in Indonesia and Number 7 in the world

Cosmopolitan Fun Fearless Female 2007

Silet Awards 2014

  • Special Awards - Catatan Hati Seorang Istri

4. Dihujat gegara dikira Sandra Dewi

Biodata dan Profil Dewi Sandra, Banyak Dikira Istri Harvey Moeisbiodata dan profil Dewi Sandra (Instagram.com/dewisandra)

Seiring dengan proses hijrahnya setelah menikah, Dewi Sandra secara perlahan mulai mengurangi aktivitasnya di dunia hiburan. Kini ia lebih banyak terlibat dalam hal-hal yang berbau agama.

Namun baru-baru ini, ia mendadak menjadi sasaran hujatan netizen, karena banyak yang salah mengira dirinya sebagai Sandra Dewi. Sebagaimana diketahui, Sandra Dewi kini tengah menjadi sorotan, karena suaminya, Harvey Moeis baru saja ditetapkan menjadi tersangka dalam kasus korupsi tata niaga timah yang mengakibatkan kerugian negara mencapai Rp271 T.

Menyadari banyaknya netizen yang salah sasaran, Dewi Sandra pun angkat bicara dan memberikan klarifikasi lewat postingan yang diunggah ke laman Instagram-nya. Namun alih-alih ikut menghakimi, pemeran Hana dalam sinetron Catatan Harian Seorang Istri ini justru memberikan reaksi adem.

"Hmmmmm.... Bingung mau bilang apa kecuali... ini bulan Ramadhan. Waktunya taubat, minta ampun, evaluasi dan introspeksi diri. Meskipun mendadak salah alamat, tapi bukan berarti saya lebih baik atau suci karena yang ketik ini banyak sekali salah yang Allah tutupi," tulisnya, pada Jumat (29/3/2024).

Di sisi lain, memang tak sedikit netizen yang mengaku sulit membedakan antara Sandra Dewi dan Dewi Sandra, karena nama mereka yang cukup mirip.

Baca Juga: 4 Perempuan Penting dalam Film Glenn Fredly the Movie, Ada Dewi Sandra

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya