Profil Vicky Kalea, Disorot Gegara Konten Jasa Bikin Anak Keliling

Vicky Kalea kini aktif membintangi sinetron Tajwid Cinta

Vicky Kalea mendadak menyampaikan permohonan maaf kepada pihak Indosiar usai konten parodi bikin jasa anak kelilingnya viral di TikTok. Pemain Tajwid Cinta tersebut menyebut bahwa dirinya tidak bermaksud untuk menjatuhkan nama baik Indosiar.

Karena kehebohan itu, Vicky Kalea pun memutuskan untuk langsung menghapus video kontennya itu dari TikTok. Lantas siapakah sosok pria yang lagi disorot tersebut? Simak biodata dan profil Vicky Kalea di bawah ini!

1. Biodata singkat Vicky Kalea

Profil Vicky Kalea, Disorot Gegara Konten Jasa Bikin Anak Kelilingpotret Vicky Kalea (Instagram.com/vicky_kalea)
  • Nama lengkap: Vicky Hidayat
  • Nama panggung: Vicky Kalea
  • Tempat lahir: Cirebon, Jawa Barat
  • Tanggal lahir: 19 Juli 1993
  • Umur: 29 tahun
  • Pekerjaan: Aktor, penyanyi, dan model
  • Tahun aktif: 2016
  • Nama istri: Alliza Putri Qistifany
  • Nama akun Instagram: @vicky_kalea
  • Nama akun TikTok: @vicky_kalea

Baca Juga: Kontroversi Parodi Jasa Bikin Anak Keliling, Vicky Kalea Minta Maaf 

2. Perjalanan karier Vicky Kalea

Profil Vicky Kalea, Disorot Gegara Konten Jasa Bikin Anak Kelilingpotret Vicky Kalea (Instagram.com/vicky_kalea)

Vicky Kalea membentuk grup musik bersama teman-temannya sejak masih duduk di bangku SMA. Setelah lulus, ia memutuskan untuk terjun menjadi model dan mulai tampil di berbagai event fashion ternama.

Debutnya sebagai aktor pun dimulai pada 2016 lewat film Bangkit! dengan berperan sebagai Tim SAR 03. Perlahan tapi pasti, nama Vicky Kalea semakin diperhitungkan hingga sukses terjun ke dunia sinetron. Saat ini, ia pun tengah membintangi sinetron Tajwid Cinta yang tayang di SCTV.

Sebelumnya, pada 2021 lalu, Vicky sempat kembali ke dunia musik dan merilis single perdana yang bertajuk "Hari Bahagia."

3. Daftar karya Vicky Kalea

Profil Vicky Kalea, Disorot Gegara Konten Jasa Bikin Anak Kelilingpotret Vicky Kalea (Instagram.com/vicky_kalea)

Setelah debut lewat film Bangkit! (2016), Vicky Kalea berkesempatan membintangi dua film lainnya, yaitu Galih dan Ratna (2017) dan Titisan Setan 2 (2021).

Sebagai pesinetron, Vicky Kalea telah membintangi tujuh judul sinetron. Berikut deretannya.

  • Saur Sepuh the Series (2017)
  • Siapa Takut Jatuh Cinta (2018)
  • Seleb (2018)
  • Cinta Misteri (2018)
  • Dewi Bunga (2020) 
  • Love Story the Series (2021)
  • Tajwid Cinta (2022-sekarang)

Selain itu Vicky juga berakting dalam dua FTV berjudul Sesama Gebetan Dilarang Mendahului (2017) dan Pura-Pura Putus (2017). Aktor asal Cirebon ini juga membintangi video klip lagu "Pelangi di Matamu" (2016) yang dibawakan oleh Jamrud.

Sejak 2019, Vicky Kalea juga eksis membintangi serial web. Di antaranya adalah I Love You Baby (2019), My Love My Enemy (2021), dan Dikta & Hukum (2022).

Sebagai penyanyi, Vicky Kalea memiliki tiga single berjudul "Hari Bahagia," "Tak Selalu Salah," dan "Kamu yang Aku Bismillahkan."

4. Disorot karena konten parodi ‘jasa bikin anak keliling’

Profil Vicky Kalea, Disorot Gegara Konten Jasa Bikin Anak Kelilingpotret Vicky Kalea (Instagram.com/vicky_kalea)

Namun kini nama Vicky Kalea mendadak menjadi sorotan setelah terseret kontroversi parodi jasa keliling ala adegan FTV Indosiar. Dalam versinya, Vicky beradegan menawarkan jasa bikin anak keliling yang pada akhirnya menuai pro dan kontra.

Menanggapi hal ini, Vicky pun langsung menghapus konten terkait setelah diunggah. Tak lama setelahnya, ia mengunggah video permohonan maaf yang disampaikan secara khusus kepada pihak Indosiar.

Lewat postingan di Instagram, pihak Indosiar memperingatkan orang-orang supaya tidak secara sembarangan menggunakan hak intelektual kekayaan mereka tanpa izin. Apabila hal tersebut masih terjadi, maka mereka akan mengambil langkah hukum.

5. Sampaikan permohonan maaf kepada pihak Indosiar

Profil Vicky Kalea, Disorot Gegara Konten Jasa Bikin Anak Kelilingpotret Vicky Kalea (tiktok.com/vicky_kalea)

Dalam video permohonan maafnya, Vicky Kalea mengaku tidak bermaksud untuk menjatuhkan Indosiar. Sama seperti yang lainnya, ia hanya ingin FYP lewat konten parodi yang sedang viral itu.

Agar tidak terjadi kesalahpahaman, pemain Tajwid Cinta ini juga menegaskan bahwa konten video jasa bikin anak keliling tersebut adalah murni video miliknya, bukan merupakan potongan tayangan dari program Indosiar. Belajar dari pengalaman, Vicky pun berjanji akan membuat konten yang baik.

Baca Juga: 7 Adegan Pedagang Keliling Ini Cuma Ada di Sinetron, Kocak Minta Ampun

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya