Hamish Daud Mundur dari Octopus, Sempat Viral karena Masalah Keuangan

Hamish Daud resign dari Octopus karena alasan pribadi

Hamish Daud mengumumkan mundur dari posisi Chief Marketing Officer (CMO) atau co-founder Octopus. Kabar ini disampaikan langsung oleh suami Raisa tersebut melalui postingan yang diunggah ke laman Instagram-nya, @hamishdw.

Namun, Hamish tidak menjelaskan alasan mundurnya dari perusahaan start-up tersebut. Berikut berita selengkapnya.

1. Hamish Daud umumkan mundur dari Octopus

Hamish Daud Mundur dari Octopus, Sempat Viral karena Masalah Keuanganpotret Hamish Daud (Instagram.com/hamishdw)

Lewat postingan di laman Instagram, yang dilihat pada Selasa (13/2/2024), Hamish Daud mengumumkan bahwa ia tak lagi menjadi bagian dari Octopus setelah 4 tahun bersama.

"Empat tahun terakhir saya bergabung di perusahaan start-up bernama Octopus untuk memberikan dampak positif terhadap lingkungan. Dengan berat hati saya mengumumkan bahwa hari ini adalah hari terakhir saya menjadi CMO/Co-Founder," tulis Hamish Daud di laman Instagram-nya beberapa hari lalu.

2. Hamish Daud mundur, karena alasan pribadi

Hamish Daud Mundur dari Octopus, Sempat Viral karena Masalah Keuanganpotret Hamish Daud (Instagram.com/hamishdw)

Lebih lanjut, Hamish menyebut dirinya mengundurkan diri, karena alasan pribadi. Kendati demikian, ia tak menjelaskan apa alasan pribadi terkait. Di samping itu, host My Trip My Advanture tersebut juga menyakini bahwa Octopus akan kembali bangkit dan memberikan dampak lingkungan yang lebih besar lagi.

"Saya akan mundur dari posisi saya di Octopus, karena alasan pribadi saya sendiri. Saya percaya perusahaan ini akan kembali berdiri dan membuat dampak lingkungan yang besar lagi segera," lanjutnya.

Baca Juga: Biodata dan Profil Hamish Daud, Suami Raisa yang Lagi Disorot

3. Octopus sempat dituding belum bayar gaji karyawan berbulan-bulan

Hamish Daud Mundur dari Octopus, Sempat Viral karena Masalah Keuanganpotret Hamish Daud (Instagram.com/hamishdw)

Octopus merupakan start-up daur ulang sampah yang didirikan pada 2021. Start-up ini menghadirkan platform yang memudahkan pengumpulan sampah nonorganik dari konsumen dan mendaur ulangnya menjadi bahan baku.

Platform daur ulang sampah nonorganik itu sempat ramai disorot, karena dituding belum membayar gaji karyawannya. Beberapa akun yang mengaku sebagai karyawan Octopus ramai menyerbu akun Instagram Hamish Daud pada Desember 2023 lalu. Salah satu akun menyebut, perusahaan yang dikelola oleh Hamish Daud tersebut sudah hampir 3 bulan belum melakukan penggajian terhadap suaminya dan puluhan karyawan lain.

Beberapa hari kemudian, manajer Hamish Daud, Vitalia Ramona, buka suara terkait rumor Octopus yang belum membayar gaji karyawan selama berbulan-bulan. Ia meminta agar hal tersebut ditanyakan langsung kepada Moehammad Ichsan selaku CEO Octopus.

Pasalnya, dalam perusahaan tersebut, Hamish hanya menjabat posisi sebagai CMO. Di samping itu, Vitalia Ramona juga mengklaim fakta lain bahwa gaji Hamish Daud pun sudah 4 bulan tidak dibayarkan oleh Octopus.

Baca Juga: 5 Sumber Kekayaan Raisa dan Hamish Daud, Punya Label Musik!

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya