Kabar gembira NCTZEN, Ten NCT Tak Akan Ikuti Wajib Militer di Thailand

Tapi alasannya bikin sedih

Selain di Korea Selatan yang harus rela ditinggal kekasih, saudara, kerabat ataupun idolanya untuk menjalani wajib militer, negara Thailand juga mewajibkan untuk setiap warganya yang berjenis kelamin laki-laki. Berbeda dengan Korea Selatan, di negara Thailand diberlakukan sistem pengundian bagi siapa yang akan melakukan wajib militer. Hal inilah yang akan dilakukan oleh salah satu idol KPOP asal Thailand, yaitu Ten NCT. 

1. Setelah melakukan promosi lagu terbarunya, Ten mendapat panggilan dari Thailand untuk melakukan proses pengundian

Kabar gembira NCTZEN, Ten NCT Tak Akan Ikuti Wajib Militer di ThailandInstagram.com/nct_world

Pada 31 Maret lalu, Ten berangkat ke Thailand karena mendapat panggilan untuk mengikuti seleksi sebelum mengikuti wajib militer. Ia harus melewati tes kesehatan terlebih dahulu kemudian baru proses pengundian. 

2. Karena masalah kesehatan, Ten dinyatakan tak akan mengikuti wajib militer

Kabar gembira NCTZEN, Ten NCT Tak Akan Ikuti Wajib Militer di ThailandInstagram.com/innnews

Saat akan menjalani tes kesehatan, Ten tidak lolos ketika dites kesehatan karena ia pernah mengalami cedera lutut yang sangat parah dan diharuskan untuk operasi. Karena fisiknya yang tidak sempurna, ia tidak perlu melewati proses pengundian dan langsung dinyatakan tidak akan mengikuti wajib militer. 

3. Tak hanya Ten, Bambam GOT7 juga akan berangkat ke Thailand untuk melakukan pengundian

Kabar gembira NCTZEN, Ten NCT Tak Akan Ikuti Wajib Militer di Thailandaminoapps.com

Bambam dijadwalkan akan pergi ke Thailand pada 9 April 2018. Sama seperti Ten, ia juga akan menjalani tes kesehatan baru kemudian proses pengundian. Jika ia mendapat kartu merah maka akan mengikuti wamil, sedangkan jika warna hitam berarti tidak. Beberapa tahun yang lalu, senior dari Bambam yaitu Nickhun 2PM juga melewati proses seleksi namun ia dinyatakan tidak harus mengikuti wajib militer karena kuota yang sudah terpenuhi. 

alfiatul rohma Photo Verified Writer alfiatul rohma

only human being to achieve their dreams

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya