7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8

Sebagian besar mobil ini dibuat bukan untuk mengaspal di jalan raya

Film The Fast and The Furious pasti akan menampilkan aksi balapan liar yang melibatkan mobil-mobil mewah dan mahal. Kali ini penulis akan membahas mobil-mobil yang digunakan dalam film The Fate of The Furious.

1. Dodge Challenger SRT Demon

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Peluncuran pertama kali Dodge Challenger SRT Demon ini sekaligus diperlihatkan aksinya di sekuel The Fate of The Furious. Mobil ini memiliki tenaga yang paling besar di kelasnya.

Memiliki mesin berkapasitas 6.200 cc HEMI, dengan kapasitas supercharger 2,7L, berkonfigurasi mesin V8 yang dapat menyemburkan tenaga hingga 840 tenaga kuda. Kecepatan 0-100 km/jam dapat ditempuh hanya dalam waktu 2,3 detik saja.

2. Lamborghini Murcielago

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Lamborghini Murcielago merupakan mobil yang dipakai oleh Roman Pearce. Mobil ini dibekali varian mesin 6,2 L dan 6,5 L dengan konfigurasi mesin V12.

Mobil ini dapat menyemburkan tenaga hingga 670 tenaga kuda. Mobil ini dapat berakselerasi dari kecepatan 0-100 km/jam hanya dengan waktu 3,8 detik.

3. Mercedes AMG GT S

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Mobil yang dikendarai oleh Tej ini dibekali mesin handcrafted 4.000 cc Biturbo dengan konfigurasi V8. Mesin sebesar itu dapat meledakkan tenaga hingga 456 tenaga kuda. Mobil ini bisa meraih kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 3,9 detik.

4. Dodge 'Ice" Charger

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Mobil ini sudah menjadi mobil prioritas Dominic Toretto di beberapa seri film The Fast and The Furious. Mobil ini dimodifikasi dari basis Dodge Charger lansiran tahun 1968. Agar bisa beraksi di es, maka banyak modifikasi yang dilakukan terhadap mobil ini.

Dibekali dengan mesin HEMI dengan konfigurasi V8 yang dapat menghentakkan tenaga hingga 425 tenaga kuda.

5. Jaguar F-Type

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Ini adalah mobil yang dipakai oleh Deckard Shaw untuk beraksi. Pihak Jaguar mengklaim, mobil ini mampu berakselerasi dari berhenti hingga 100 km/jam dalam waktu jangka waktu 4,6 detik. Kecepatan maksimumnya mencapai 275 km/jam.

6. Chevy Corvette Stingray C2

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Mobil ini digunakan Letty untuk aksi penyergapan Dom. Chevy Corvette C2 merupakan generasi kedua dari mobil muscle legendaris pabrikan Chevrolet yang dirilis pada tahun 1963.

Mobil ini dibekali mesin yang berkapasitas 7.000 cc dan mampu menghasilkan tenaga hingga 427 tenaga kuda.

Bentley Continental GT

7 Mobil Eksotis yang Dipakai di Film The Fate of The Furious 8www.google.com

Mobil yang dipakai Roman Pearce ini dilengkapi dengan mesin V8 berkapasitas 4.000 cc. Mesin tersebut mengadopsi twin-scroll paralel turbocharger yang dapat menyemburkan tenaga hingga 521 tenaga kuda.

Bentley Continental GT diklaim dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam dalam waktu 4,5 detik saja. Sementara top speed atau kecepatan maksimumnya 309 km/jam.

Ali Permadi Satriotomo Photo Writer Ali Permadi Satriotomo

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya