11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru Crew

Anil Kapoor jadi produser sejak tahun 2005

Banyak aktor Bollywood yang juga berkarya dibalik layar film sebagai produser, salah satunya adalah Anil Kapoor. Ayah Sonam Kapoor ini debut sebagai produser pada tahun 2005 melalui film My Wife's Murder. Pada tahun yang sama, Anil mendirikan rumah produksi bernama Anil Kapoor Film yang ia kelola bersama putrinya, yaitu Rhea Kapoor. 

Sejak itu, Anil Kapoor sering menciptakan karya-karya brilian yang membuat rumah produksi miliknya semakin dikenal luas. Kalau kamu penasaran dengan film apa saja yang diproduseri oleh Anil Kapoor, simak ulasannya dalam artikel berikut ini. Paling baru ada film Crew yang tayang di bioskop pada 29 Maret.

Baca Juga: 9 Artis India yang Liburan ke Luar Negeri Sepanjang Maret 2024

1. My Wife's Murder (2005)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewMy Wife’s Murder (dok. Sahara One Motion Pictures/My Wife’s Murder)

My Wife's Murder adalah film thriller yang menjadi debut Anil Kapoor sebagai produser. Film ini di-remake dari film Telugu yang berjudul Madhyanam Hathya (2004). Ceritanya mengikuti proses investigasi pembunuhan seorang wanita bernama Sheela (Suchitra Krishnamoorthi) yang dilakukan oleh Inspektur Tejpal (Boman Irani). Untuk dapat petunjuk, Tejpal mendalami tentang kehidupan pribadi Sheela, termasuk konflik dalam pernikahannya.

2. Gandhi, My Father (2007)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewGandhi, My Father (dok. Anil Kapoor Film/Gandhi, My Father)

Gandhi, My Father adalah film biopik drama yang disutradarai oleh Feroz Abbas Khan. Film ini mengeksplorasi hubungan kompleks antara Mahatma Gandhi (Darshan Jariwala) dengan putranya, yaitu Harilal Gandhi (Akshaye Khanna). Harilal ingin belajar di luar negeri agar bisa jadi pengacara sukses seperti ayahnya. Sementara itu, Mahatma Gandhi ingin Harilal bergabung dengannya untuk memperjuangkan kemerdekaan India

3. Short Kut: The Con is On (2009)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewShort Kut: The Con is On (dok. Anil Kapoor Film/Short Kut: The Con is On)

Film ini bercerita tentang asisten sutradara bernama Shekhar (Akshaye Khanna) yang ingin menciptakan filmnya sendiri. Untuk merealisasikan cita-citanya, Shekhar mencari inspirasi untuk menulis naskah film. Sahabat Shekhar yang bernama Raju (Arshad Warsi) adalah aktor figuran. 

Raju menunggu Shekhar menyelesaikan naskah filmnya agar ia bisa jadi pemeran utama dalam film karya sahabatnya. Ketika naskah filmnya selesai, Shekhar menolak Raju untuk membintangi film garapannya. Atas dasar kekecewaan, Raju nekat mencuri naskah film Shekhar untuk merilis filmnya sendiri. 

4. Aisha (2010)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewAisha (dok. Anil Kapoor Film/Aisha)

Anil Kapoor memproduseri film Aisha yang dibintangi oleh putrinya, yaitu Sonam Kapoor. Film drama komedi ini diadaptasi dari novel Emma karya Jane Austen. Film ini memperlihatkan kehidupan Aisha Kapoor (Sonam Kapoor) yang bergelimang harta. Walau hidup penuh kemewahan, keseharian Aisha tak luput dari konflik dengan sahabat dan keluarganya. 

5. No Problem (2010)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewNo Problem (dok. Anil Kapoor Films Company/No Problem)

Anil Kapoor menjadi produser sekaligus pemeran utama dalam film No Problem yang dibintanginya bersama Sanjay Dutt, Suniel Shetty, Sushmita Sen, dan Shakti Kapoor. Karakter utama dalam film ini adalah Yash (Sanjay Dutt) dan Raj (Akshaye Khanna) yang bersahabat sejak kecil. Raj ingin memulai hidup baru dengan meninggalkan dunia kriminal. Namun, Yash malah menyeretnya lebih dalam ke dunia kriminal dengan mengajaknya merampok bank. 

Baca Juga: 7 Profesi Kareena Kapoor dalam Film India, Terbaru Jadi Pramugari

6. Khoobsurat (2014)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewKhoobsurat (dok. Disney India/Khoobsurat)

Khoobsurat menghadirkan kisah cinta antara fisioterapis bernama Mili (Sonam Kapoor) dan pangeran Vikram Singh Rathore (Fawad Khan). Pertemuan mereka berawal ketika Mili ditugaskan untuk merawat ayah Vikram yang sedang sakit. Mili yang bersifat ceroboh dan cerita sempat membuat ibu Vikram tak nyaman. Namun, sifat unik Mili berhasil mencuri hati sang pewaris tahta kerajaan. 

7. Veere Di Wedding (2018)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewVeere Di Wedding (dok. Anil Kapoor Film/Veere Di Wedding)

Veere Di Wedding mengisahkan tentang empat sahabat yang sama-sama menghadapi konflik percintaan dan keluarga. Kalindi (Kareena Kapoor) yang tinggal dengan pacarnya di Australia trauma dengan pernikahan karena hubungan toksik orang tuanya. Avni (Sonam Kapoor) adalah pengacara khusus kasus perceraian yang dijodohkan oleh ibunya. Namun, Avni gak mau menikah karena profesinya yang selalu memperlihatkan sisi gelap pernikahan. 

Meera (Shikha Talsania) yang menikah dengan pria Amerika gak dapat restu dari ayahnya karena perbedaan budaya. Meera gak mau bertemu dengan ayahnya sampai ia mau menerima suami dan anaknya. Sakshi (Swara Bhasker) yang juga sedang berkonflik dengan suaminya mengajak ketiga sahabatnya liburan ke Thailand untuk menenangkan diri dari masalah hidup masing-masing.

8. Fanney Khan (2018)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewFanney Khan (dok. Anil Kapoor Film/Fanney Khan)

Di-remake dari film Belgia yang berjudul Everybody's Famous! (2000), Fanney Khan menghadirkan Anil Kapoor sebagai vokalis orkestra yang gagal meraih cita-citanya sebagai musisi. Putri Prashant (Anil Kapoor) yang bernama Lata (Pihu Sand) punya suara yang merdu, namun ia sering diejek karena menderita obesitas. Prashant menculik penyanyi terkenal bernama Baby Singh (Aishwarya Rai) dan memaksanya merilis album untuk Lata. 

9. Thar (2022)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewThar (dok. Netflix/Thar)

Thar adalah film aksi rilisan Netflix yang diproduseri Anil Kapoor bersama putranya, yaitu Harsh Varrdhan Kapoor. Selain produser, mereka berdua juga tampil sebagai pemeran utama bersama Fatima Sana Shaikh. Berlatar tahun 1980-an, film ini menyoroti Siddharth (Harsh Varrdhan Kapoor) yang ingin balas dendam pada seseorang yang tinggal di desa terpencil di daerah Rajashtan. 

Ketika tiba di sana, desa tersebut dipenuhi oleh polisi yang menyelidiki kasus pembunuhan berantai. Polisi menemukan bukti jika pelaku pembunuhan berasal dari kelompok gangster yang menjual barang ilegal, yaitu opium. Salah satu polisi yang bernama Surekha (Anil Kapoor) curiga jika Siddharth terlibat dengan pembunuhan tersebut.

10. Thank You for Coming (2023)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewThank You for Coming (instagram.com/netflix_in)

Thank You for Coming merupakan film komedi dewasa yang tayang perdana di Toronto International Film Festival (TIFF) pada 15 September 2023. Setelah tayang di TIFF, film ini rilis di bioskop pada 6 Oktober 2023. Film ini mengikuti perjalanan Bhumi Pednekar dalam mencari pasangan yang sesuai dengan ciri-ciri pria idamannya. 

11. Crew (2024)

11 Film India yang Diproduseri Anil Kapoor, Paling Baru CrewCrew (instagram.com/kareenakapoorkhan)

Film terbaru yang diproduseri oleh Anil Kapoor adalah Crew. Film ini mengangkat tema perampokan yang melibatkan tiga pramugari, mereka adalah Kareena Kapoor, Tabu, dan Kriti Sanon. Tiga pramugari ini merencanakan perampokan demi hidup mewah dan bergelimang harta. Film Crew tayang di bioskop pada 29 Maret 2024. 

Anil Kapoor yang sudah berusia 67 tahun semakin aktif berkarya di Bollywood sejak tahun 2020. Gak hanya membintangi berbagai judul film, Anil Kapoor juga sering memproduseri film-film populer yang meraih kesuksesan pada masa perilisannya. Dari sebelas film di atas, mana saja yang sudah kamu tonton?

Baca Juga: 10 Potret Artis India Rayakan Festival Holi 2024, Penuh Sukacita!

Alwiyah Nabilah Photo Verified Writer Alwiyah Nabilah

i love to read, write, and watch SpongeBob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Diana Hasna

Berita Terkini Lainnya