5 Momen Patrick Star Kerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePants

Patrick selalu bikin Tuan Krabs kesal saat kerja

Patrick Star adalah salah satu karakter utama kartun SpongeBob SquarePants yang punya sifat malas. Beberapa episode SpongeBob SquarePants memperlihatkan keseharian si bintang laut yang dihabiskan dengan bermalas-malasan di rumahnya. 

Walau begitu, ada beberapa momen saat Patrick sangat bersemangat untuk bekerja. Berikut lima momen ketika Patrick bekerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePants. Ia selalu bikin kacau dan memancing amarah Tuan Krabs!

1. Patrick membuat pelanggan Krusty Krab kabur saat jadi koki dalam episode ''Big Pink Loser''

5 Momen Patrick Star Kerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePantscuplikan episode “Big Pink Loser” (dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Episode ''Big Pink Loser'' memperlihatkan ketika Patrick merasa iri dengan SpongeBob yang punya banyak piala. SpongeBob menyarankan pada Patrick untuk bekerja di Krusty Krab agar bisa mendapat piala. Patrick lantas diterima bekerja di Krusty Krab karena Squidward mengundurkan diri saat melihat dirinya. 

Pekerjaan pertama Patrick adalah mengantar makanan. Namun, pekerjaan itu malah membuat pelanggan kesal karena Patrick selalu memakan makanan milik mereka. Patrick kembali mengacaukan pekerjaannya karena menyapu dengan kasar di tengah-tengah pelanggan yang sedang makan hingga menimbulkan banyak debu.

2. Patrick menghancurkan banyak barang saat kerja di Krusty Krab dalam episode ''Pat No Pay''

5 Momen Patrick Star Kerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePantscuplikan episode “Pat No Pay” (dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Patrick memakan 50 Krabby Patty di Krusty Krab tanpa bisa membayar dalam episode ''Pat No Pay.'' Tuan Krabs yang gak ingin rugi menyuruh Patrick membayar utangnya dengan bekerja sebagai pelayan di Krusty Krab. Tugas pertamanya ialah membersihkan toilet. Bukannya bekerja, Patrick malah memakan semua pasta gigi di toilet. 

Pekerjaan kedua Patrick adalah menata es batu di dalam lemari pendingin. Patrick kembali mengacaukan pekerjaannya dengan menghancurkan lemari pendingin. Tuan Krabs memberi tugas lain yang sangat mudah untuk Patrick: membuang sampah ke mesin penghancur sampah.

Awalnya, Patrick melakukan pekerjaannya dengan baik. Ketika SpongeBob datang membawa kantung yang berisi uang Tuan Krabs, Patrick yang mengira kantung itu berisi sampah membuangnya ke mesin penghancur sampah. Karena itu, mesin jadi rusak dan menimbulkan ledakan yang menghancurkan Krusty Krab.

Baca Juga: 5 Game SpongeBob SquarePants Paling Unik dan Nyeleneh

3. Tuan Krabs mempekerjakan Patrick yang sering terjatuh untuk menghibur pelanggan Krusty Krab dalam episode ''No Hat for Pat''

5 Momen Patrick Star Kerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePantscuplikan episode “No Hat for Pat” (dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Dalam episode ''No Hat for Pat'', Patrick ingin punya topi seperti yang digunakan oleh SpongeBob dan Squidward saat bekerja. Hal ini dimanfaatkan oleh Tuan Krabs untuk mempekerjakan Patrick sebagai penjaga pintu Krusty Krab dengan bayaran topi. Sejak memakai topi, Patrick sering terjatuh tanpa alasan. 

Tuan Krabs mempekerjakan Patrick untuk menghibur pelanggan Krusty Krab. Setelah pelanggan bosan melihat Patrick yang terus terjatuh, Tuan Krabs menciptakan pertunjukan lain untuk menghibur mereka. Pertunjukan ekstrem ini memperlihatkan Patrick di atas ketinggian yang akan didorong oleh Squidward terjatuh ke atas ember berisi bulu babi laut.

Sebelum pertunjukan dimulai, alasan Patrick sering terjatuh terungkap. Ternyata, topi Patrick sangat berat hingga membuatnya kesulitan berjalan dengan seimbang dan terjatuh. Karena tak bisa menghibur pelanggan lagi, Patrick dipecat oleh Tuan Krabs pada akhir episode.

4. Patrick bertugas mengantar daftar pesanan dari Squidward ke SpongeBob dalam episode ''Restraining SpongeBob''

5 Momen Patrick Star Kerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePantscuplikan episode “Restraining SpongeBob” (dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Episode ''Restraining SpongeBob'' menyoroti Squidward yang merasa terganggu karena SpongeBob selalu mengusiknya. Agar SpongeBob tak mengusiknya lagi, Squidward menyewa pengacara untuk membuat surat perjanjian yang berisi SpongeBob tak boleh berada di dekat Squidward dengan jarak kurang dari 5 meter. Jika SpongeBob melanggar, ia akan dijebloskan ke penjara. 

Peraturan ini membuat SpongeBob kesulitan menerima daftar pesanan dari Squidward. Tuan Krabs lalu mempekerjakan Patrick sebagai perantara SpongeBob dan Squidward. Patrick melakoni pekerjaannya dengan riang. Lama-kelamaan, Squidward merasa terusik karena Patrick selalu menempel padanya.

Puncaknya terjadi ketika Patrick menyerang Squidward yang wajahnya membengkak karena alergi. Patrick menduga Squidward adalah monster yang akan menyerang SpongeBob. Tak tahan dengan ulah Patrick, Squidward mengubah surat perjanjian milik SpongeBob dengan nama Patrick. 

5. Patrick jadi koki menggantikan SpongeBob yang sedang liburan dalam episode ''Bummer Vacation''

5 Momen Patrick Star Kerja di Krusty Krab dalam SpongeBob SquarePantscuplikan episode “Bummer Vacation” (dok. Nickelodeon/SpongeBob SquarePants)

Tuan Krabs menyuruh SpongeBob liburan karena si spons kuning terlalu sering bekerja dalam episode ''Bummer Vacation''. Namun, SpongeBob yang terlalu cinta dengan pekerjaannya sulit meninggalkan Krusty Krab. Selama masa liburannya, SpongeBob selalu datang ke Krusty Krab mengunjungi Patrick yang menggantikannya sebagai koki. 

Patrick yang belum mahir memasak sering menggosongkan daging Krabby Patty. SpongeBob yang melihat itu mengajari Patrick cara memasak Krabby Patty yang benar. Pada akhir episode, SpongeBob kembali bekerja di Krusty Krab dan Patrick bermalas-malasan di rumah. 

Lima momen ini membuktikan jika Patrick gak hanya suka bermalas-malasan, tapi ia juga sering menghabiskan waktu dengan bekerja. Walau ujung-ujungnya menciptakan kekacauan, Patrick selalu bahagia saat kerja dan berusaha keras mengerjakan tugas di Krusty Krab. Menurut kamu, Patrick cocok apa gak jadi karyawan tetap Krusty Krab?

Baca Juga: 6 Bukti Tuan Krabs Menganggap SpongeBob seperti Anak Sendiri

Alwiyah Nabilah Photo Verified Writer Alwiyah Nabilah

i love to read, write, and watch SpongeBob

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya