Lagi-Lagi, Cinta Kuya Menangis Karena Dibully Kpopers di Instagram

Kini fans Wanna One yang menyerang Cinta.

Putri sulung artis Uya Kuya, Cinta Rahmania Putri atau yang lebih dikenal dengan Cinta Kuya memang diketahui bahwa ia adalah Kpopers. Terbukti dengan seringnya ia menonton konser para artis asal negeri gingseng tersebut jika sedang tampil di Indonesia. Cinta pernah menonton konser BTS, Seventeen, Taeyang, G-Dragon dan selanjutnya ia akan hadir dalam fanmeeting boygrup rookie, Wanna One yang akan diselenggarakan tanggal 21 Januari 2018 di Hall 5 BSD City.

Pembelian tiket fanmeeting Wanna One.

Lagi-Lagi, Cinta Kuya Menangis Karena Dibully Kpopers di Instagramindotix

Fanmeeting pertama Wanna One di Jakarta ini diselenggarakan oleh Mecima Pro, mereka membuka pembelian tiket untuk member pada 19 Oktober 2017, sedangkan untuk non-member pada 21-23 Oktober 2017. Tanggal 21 Oktober, pemesanan tiket dilakukan secara online, baru beberapa jam dibuka, persediaan tiket dari semua kategori sudah habis. Sedangkan pada tanggal 22 Oktober, pemesanan tiket dilakukan secara offline di outlet Indotix.

Meski loket pembelian tiket dibuka mulai pukul 11 siang, tapi sejak subuh sudah banyak Wannable, yaitu sebutan untuk penggemar Wanna One yang telah menunggu di lokasi. Banyak sekali yang ingin menghadiri fanmeeting Wanna One mengingat boygrup tersebut akan dibubarkan pada Desember 2018 hingga mereka berpikir mungkin tak ada waktu lagi bagi mereka bertemu idolanya. Begitupun Cinta Kuya, ia pun tak akan ketinggalan untuk menghadiri momen langka ini.

Cinta menangis karena mendapat komentar buruk di Instagramnya.

Lagi-Lagi, Cinta Kuya Menangis Karena Dibully Kpopers di Instagraminstagram/king_uyakuya

Mendapat tiket fanmeeting Wanna One bukanlah hal yang mudah, kamu harus berebut dengan ribuan orang yang menginginkan tiket itu juga. Tapi bagaimana ketika kamu sudah lelah menunggu sejak subuh, lalu ada orang yang baru datang tapi sudah mendapat tiket lebih dulu? Begitulah kira-kira yang dirasakan Wannables yang mengantri di outlet Indotix.

Mereka melihat Cinta Kuya yang baru datang ke lokasi, tapi ia sudah mendapat tiket. Melihat kejadian ini, netizen pun berbondong-bondong meninggalkan jejak komentar di akun instagram Cinta. Mereka mengira bahwa Cinta mendapat akses lebih mudah dan lebih cepat karena ia merupakan anak artis.

Komentar sejenis ini pun bahkan banyak disampaikan dengan kata-kata kasar yang tak pantas dikeluarkan, apalagi untuk anak seumur Cinta. Melalui fitur Instastory, Uya Kuya pun merekam Cinta yang sedang menangis karena membaca banyaknya komentar negatif di akun instagramnya. Cinta mengatakan bahwa ia takut kejadian seperti saat ia mendapat tiket konser BTS akan terulang lagi.

Dukungan dari keluarga dan fans.

Lagi-Lagi, Cinta Kuya Menangis Karena Dibully Kpopers di Instagraminstagram/cintakuya

Kedua orangtua Cinta tentunya tak tinggal diam melihat anaknya menangis karena komentar orang lain di sosial media. Mereka mengonfirmasi lewat postingan maupun komentar di instagram bahwa sebenarnya mereka sudah menitip untuk dibelikan tiket fanmeeting tersebut kepada saudaranya yang sudah mengantre sejak pagi. Tapi karena kesibukannya, keluarga Uya Kuya baru bisa datang ke outlet Indotix pada siang hari, dan kebetulan saat saudaranya sudah dekat dengan gilirannya membeli tiket hingga mereka terkesan langsung bisa mendapat tiket tersebut.

"Maaf ya temen-temen, ini aku yang tadi beli tiket bareng Cinta. Aku saudaranya Cinta yang emang udah datang duluan dari jam 6. Karena Om Uya syuting, jadi aku yang antriin, tapi kan emang nggak salah karena emang bareng aku kok belinya dan emang aku sama Om Uya itu udah janjian beli bareng. Jadi jangan asal bully ya wannables," Tulis akun @afrarra di postingan terbaru di instagram Cinta Kuya.

"Pokoknya intinya saya keponakan tante Astrid dan emang udah dateng dari pagi. Kenapa om Uya dan Cinta nggak dateng pagi? Karena Om Uya habis syuting. Tapi kan emang adil dong bukan nyelang punya orang. Makasih ya semuanya, stop luapin kekesalan karena nggak dapet tiket ke orang yang dapet tiket," tambahnya lagi.

Selain mendapat bantuan untuk konfirmasi dari orangtua serta sepupunya, cinta juga mendapat dukungan dari netizen lain.

"Damai gengs, udah rezeki dia, jangan jelek-jelekin nama fandom." Tulis akun @drizzzuh

@dillaenggar berkomentar, "Kalau kecewa karna nggak dapet tiket, kecewanya sama indotix atau MCP. Jangan ngelampiasin ke anak orang. Sama-sama ngantri dan tiket yang dijual pun nggak seberapa, wajar kalo ada yang nggak dapet."

"Wannables selow dulu aja, kan sama-sama ngantri, katanya kan Cinta nitip saudaranya kok. Berarti non-member kan? Nanti kalo Cinta dapet hi-touch atau ke backstage baru kalian boleh ngomel." komentar @Awkcherry.

Tuh, dia nggak curang kok. Jangan dibully lagi ya, Wannable!

Amalia Larasanty Photo Verified Writer Amalia Larasanty

Social Media ID : @ayashamalia / Amalia Larasanty

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya