Squid Game Naik Daun, Warganet Ramai Bahas 'Spoiler' Tersembunyi

Sudahkah kamu menangkap makna dan pesan tersembunyinya?

Kemunculan serial Squid Game ini menggemparkan para penggemar serial Netflix di seluruh dunia. Serial drama Squid Game diklaim sebagai serial Korea pertama yang berhasil meraih posisi atas di Netflix Amerika.

Bahkan, kehadirannya sempat mengalahkan serial Sex Education yang menempati posisi kedua di Netflix seluruh dunia. Tak heran jika Squid Game masih hangat dibicarakan publik hingga saat ini.

Akhir cerita yang menggantung membuat warganet ramai-ramai berdiskusi dan menebak setiap detail yang disuguhkan di dalam serial ini. Mulai dari makna di balik kertas berwarna merah dan biru dalam permainan ddakji, hingga hubungan antara Kakek Oh Il Nam dan Seong Gi Hun.

Kira-kira apa saja yang tersembunyi di balik setiap adegan Squid Game? Simak ulasannya berikut ini, yuk!

1. Angka 456

Squid Game Naik Daun, Warganet Ramai Bahas 'Spoiler' Tersembunyicuplikan adegan serial Squid Game (instagram.com/netflixkr)

Masih ingat di episode awal ketika Seong Gi Hun memenangkan taruhan balap kuda? Dia mendapatkan uang taruhan sebesar 4.560.000 won. Tiga angka pertama tersebut sama seperti nomor peserta yang didapat Seong Gi Hun di permainan Squid Game, yaitu 456. Selain itu, total hadiah yang ditawarkan oleh penyelenggara Squid Game adalah sejumlah 45,6 miliar won.

Menurut warganet, sih, angka-angka tersebut merupakan spoiler pemenang permainan Squid Game alias bapak Seong Gi Hun. Angka itu kebetulan sama atau memang disengaja, ya?

2. Kertas merah dan biru dalam permainan ddakji

Squid Game Naik Daun, Warganet Ramai Bahas 'Spoiler' Tersembunyicuplikan adegan serial Squid Game (dok. Netflix/Squid Game)

Para peserta Squid Game sebelumnya diundang oleh seseorang dengan cara menawarkan bermain ddakji dan pemenangnya akan diberi uang 100 ribu won. Diperlihatkan di episode pertama, Seong Gi Hun diberi pilihan kertas berwarna merah dan biru, kemudian dia memilih kertas berwarna biru. 

Warganet berasumsi bahwa Gi Hun terbangun dengan mengenakan seragam peserta berwarna hijau karena sebelumnya dia memilih kertas berwarna biru. Begitu pula dengan peserta lainnya, tidak ada satupun dari mereka yang memilih kertas berwarna merah.

Kalau Gi Hun dan teman-temannya memilih warna merah, apakah mereka akan menjadi staf di permainan tersebut?

Baca Juga: 5 Pelajaran Finansial yang Bisa Kamu Ambil dari Serial Squid Game 

3. Penyelenggara squid game yang sesungguhnya

Squid Game Naik Daun, Warganet Ramai Bahas 'Spoiler' Tersembunyicuplikan serial Squid Game (dok. Netflix/Squid Game)

Serial Squid Game mempunyai plot twist yang cukup mengagetkan. Sebagian besar penonton yang tidak menyadari adanya tanda-tanda mencurigakan di setiap episode akan mengira bahwa dalang di balik permainan kejam ini adalah The Front Man. Ternyata, sejak permainan pertama sudah ada spoiler-nya, lho!

Jika diperhatikan lebih jeli, ketika bermain Lampu Merah Lampu Hijau, pergerakan Kakek Il Nam tidak terdeteksi oleh robot dan ia satu-satunya peserta yang terlihat sumringah di permainan tersebut. Selain itu, ketika Jun Ho memeriksa daftar nama peserta Squid Game, tidak tercantum nama Oh Il Nam di daftar tersebut.

Tetapi, kenapa Kakek Il Nam justru ikut bermain Squid Game, ya?

4. Clue permainan selanjutnya

Squid Game Naik Daun, Warganet Ramai Bahas 'Spoiler' Tersembunyipotret ruang tidur peserta Squid Game (instagram.com/netflixid)

Peserta Squid Game selalu dibuat penasaran dengan permainan yang akan mereka mainkan di hari selanjutnya. Tapi hal itu tidak dirasakan oleh Byeong Gi, dokter bedah yang pernah melakukan malpraktik yang sekaigus bersekongkol dengan beberapa staf dalam aksi penjualan organ ilegal demi mendapatkan bocoran permainan selanjutnya.

Susah payah Byeong Gi bersekongkol dengan staf Squid Game, ternyata clue permainan ada di depan mata mereka sendiri. Sebenarnya, terdapat gambar-gambar permainan yang akan dimainkan di dinding ruang tidur peserta. Akan tetapi gambar-gambar yang memberikan petunjuk itu tertutup oleh tumpukan ranjang.

Ketika jumlah peserta berkurang drastis, ranjang yang tidak terpakai juga dikeluarkan dari ruangan sehingga gambar permainan bisa terlihat. Sayangnya, mereka masih belum menyadari hal tersebut.

5. Hubungan Kakek Il Nam dengan Gi Hun

Squid Game Naik Daun, Warganet Ramai Bahas 'Spoiler' Tersembunyicuplikan adegan serial Squid Game (instagram.com/netflixkr)

Kedekatan Kakek Il Nam dan Gi Hun mengundang perhatian warganet. Ada beberapa percakapan mereka yang menunjukkan bahwa sebenarnya terdapat hubungan keluarga di antara mereka.

Ketika para peserta mendapatkan makanan berupa roti dan susu, Gi Hun bertanya kepada staf apakah ada susu rasa cokelat karena dia tidak bisa meminum susu putih. Gi Hun juga bercerita bahwa selama sekolah dulu dia tidak pernah mengambil jatah susu miliknya. Kakek Il Nam yang berbaris di belakangnya berkata, "kau pasti sering dipukuli oleh ayahmu?" Kemudian Gi Hun bertanya, "bagaimana kau bisa tahu itu?"

"Kau sama seperti anakku," jawab Il Nam penuh misteri.

Tak hanya itu, ketika keduanya memasuki area permainan kelereng, Kakek Il Nam berkata bahwa dulu ia tinggal di gang kecil seperti di area tersebut. Mendengar hal tersebut, Gi Hun ikut bercerita bahwa dirinya juga tinggal di gang kecil seperti Kakek Il Nam.

Warganet juga berasumsi ketika Kakek Il Nam sedang dirawat, keinginannya untuk menemui Gi Hun bukanlah tanpa alasan. Beberapa wargagnet mengatakan bahwa sang kakek ingin menghabiskan sisa hidupnya dengan ditemani anaknya, yaitu Gi Hun.

Menurutmu, apakah asumsi-asumsi warganet tersebut terbukti benar? Buat kamu yang belum nonton Squid Game, buruan tonton, deh, pokoknya! Dijamin seru abis dan penuh adegan-adegan menegangkan!

Amanda Bella Photo Verified Writer Amanda Bella

hi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya