TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Lathi hingga Dalan Liyane, 10 Lagu Indonesia Paling Populer di 2020

Dari 1-10 kamu dengerin berapa? #IDNTimesHype

instagram.com/weird.genius

Kondisi pandemik selama hampir setahun ini tak mengurangi semangat berkarya musisi dalam negeri. Meski dengan beberapa keterbatasan berkarya dari rumah, 2020 tetap menghadirkan banyak lagu keren. Beberapa bahkan berhasil viral hingga ke kancah internasional dan mendapatkan jutaan kali putar di YouTube dan platform musik digital.

Berikut ini rangkuman lagu Indonesia yang berhasil mencari perhatian pencinta musik selama kurang lebih 12 bulan terakhir.

1. Debut Weird Genius dengan lagu Lathi bersama Sara Fajira benar-benar berhasil viral hingga ke pendengar internasional dan masuk 10 besar pencarian lirik di Google 2020

2. Kolaborasi Rizky Febian dan Anya Geraldine jadi salah satu perbincangan hangat di awal 2020. Mereka terlihat mesra di lagu Cuek

3. Sabyan Gambus masih menjadi hits maker sepanjang tahun ini. Cover lagu Aisyah Istri Rasulullah bahkan menjadi trending lebih dari satu bulan

4. Hits yang tak boleh terlewatkan di 2020 adalah Rumah ke Rumah. Lagu Hindia ini berkisah tentang mereka yang sedang memperjuangkan impian dan cinta

Baca Juga: 10 Serial Thailand yang Mencuri Perhatian Selama 2020, Seru Parah!

5. Happy Asmara menjadi pendangdut muda yang kehadirannya selalu jadi trending di sosial media. Ia tuai perhatian lewat single Dalan liyane yang berada di posisi 9 Most Googled song lyrics of 2020

6. 2020 menjadi tahun berkesan bagi pasangan pengantin baru Dory Harsa dan Nella Kharisma. Tak hanya sukses asmara, kolaborasi Banyu Moto juga raih prestasi kece

7. Mengulas lagu populer tentunya tak boleh melewatkan Denny Caknan yang semakin naik daun. Hits LOS DOL viral dan banyak diperbincangan netizen selama 2020

8. Bunga Citra Lestari menghadapi cobaan yang luar biasa selama 2020. Kepergian Ashraf Sinclair sempat membuatnya melalui masa berkabung yang cukup lama. Ia kemudian merilis lagu 12 Tahun Terindah untuk mengenang mendiang suami

9. Masa pandemik menginspirasi Tulus menulis lagu Adaptasi. Lagu ini seolah menggambarkan kehidupan banyak orang yang berjuang menjalani masa karantina

Baca Juga: Jadi Sorotan, 10 Artis Indonesia Paling Kontroversial Selama 2020

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya