TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Naruto: 5 Hal yang Tidak Akan Terjadi jika Sharingan Tidak Ada

Perang Shinobi Keempat dapat dicegah?

Sharingan Itachi (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Merupakan Kekkei Genkai dari klan Uchiha, Sharingan adalah salah satu yang terkuat dari Tiga Besar Dojutsu. Karena kekuatannya yang mengerikan, Sharingan menjadi alasan terbesar mengapa klan Uchiha begitu ditakuti.

Sharingan telah memiliki pengaruh yang besar dalam seri Naruto. Kehadiran Sharingan juga sudah menjadi pemicu dari banyak hal-hal yang tidak diinginkan terjadi dalam seri ini. Jika Sharingan tidak ada, kelima hal ini tidak akan pernah terjadi dalam dunia Naruto.

1. Kurama tidak akan mengamuk di Konoha

Kurama mengamuk di Konoha. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Sebelum Naruto dapat berdamai dengan Kurama, Bijuu sebelumnya tidak pernah menyukai manusia. Bijuu sangat membenci manusia karena manusia hanya menganggap mereka sebagai senjata. Terlepas dari kebencian mereka terhadap manusia, Bijuu tetap dapat dikendalikan dengan Sharingan.

Dengan menggunakan Sharingan, Obito melepaskan Ekor Sembilan dan membiarkannya mengamuk di Konoha. Akibatnya, banyak nyawa melayang, termasuk orangtua Naruto, yaitu Minato dan Kushina. Jika Sharingan tidak ada, Obito tidak akan memiliki kekuatan untuk melepaskan Ekor Sembilan di Konoha yang menyebabkan kekacauan besar dan meningkatnya kecurigaan desa kepada klan Uchiha.

Baca Juga: 5 Kelemahan Terbesar yang Dimiliki oleh Naruto Uzumaki

2. Pembantaian klan Uchiha tidak akan terjadi

Itachi bersiap untuk membunuh kedua orangtuanya. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Jika Kurama tidak mengamuk di Konoha, pembantaian klan Uchiha juga tidak akan terjadi. Setelah Ekor Sembilan mengamuk di Konoha, diketahui bahwa orang yang bertanggung jawab atas serangan tersebut memiliki Sharingan. Karena hal itu, Konoha menjadi semakin takut kepada klan Uchiha dan memutuskan untuk mengasingkan mereka ke pinggiran desa.

Tak terima dengan hal tersebut, sang ketua klan Uchiha, Fugaku Uchiha, mulai merencanakan kudeta kepada Konoha. Didesak oleh Danzo, Itachi akhirnya memutuskan untuk membunuh semua anggota klannya, kecuali Sasuke, untuk menghindari perang saudara antara Konoha dan Uchiha.

3. Rencana Mata Bulan tidak akan pernah ada

Madara mengaktifkan Tsukuyomi Tak Terbatas. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Tujuan utama dari Madara Uchiha adalah menjalankan Rencana Mata Bulan. Dalam rencana ini, Madara menembakkan Tsukuyomi Tak Terbatas ke Bulan dan menempatkan dunia dalam ilusi untuk selamanya. Tsukuyomi sendiri adalah jurus yang dapat menjebak seseorang dalam ilusi dan hanya dapat diakses oleh pengguna Mangekyo Sharingan.

Jika Sharingan tidak ada, tentu saja rencana ini juga tidak akan pernah ada. Madara tidak akan memiliki cara untuk menjebak dunia dalam ilusi. Dengan begitu, Perang Shinobi Keempat juga tidak akan ada karena tujuan dari pertempuran ini adalah menghentikan rencana Madara.

4. Mata Shisui tidak akan menghentikan Edo Tensei Kabuto

Shisui memberikan matanya kepada Itachi. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Sementara Sharingan menjadi salah satu penyebab Perang Shinobi Keempat, Sharingan juga berperan penting dalam menghentikan Perang Shinobi Keempat. Saat masih hidup, Shisui adalah salah satu anggota klan Uchiha terkuat karena dirinya adalah satu-satunya anggota klan yang memiliki Mangekyo Sharingan pada saat itu.

Sebelum kematiannya, salah satu matanya dicuri oleh Danzo, sementara satunya lagi diberikan kepada Itachi. Berkat mata tersebut, Itachi berhasil membebaskan dirinya dari Edo Tensei Kabuto. Itachi juga berhasil mengalahkan Kabuto dan membatalkan Edo Tensei kepada yang lain. Jika bukan karena mata tersebut, Pasukan Aliansi Shinobi akan kehilangan lebih banyak anggotanya.

Baca Juga: Naruto: 5 Pertarungan Terbaik di Perang Shinobi Keempat

Verified Writer

Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya