TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Ninja Pelarian Terkuat yang Pernah Ada dalam Seri Naruto

Buronan desa yang sulit ditangkap!

Itachi Uchiha (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Dalam dunia Naruto, ninja pelarian adalah sebutan bagi ninja yang mengkhianati desanya sendiri. Biasanya, seseorang menjadi ninja pelarian setelah melakukan kejahatan di desanya, kemudian melarikan diri dan tidak pernah kembali. Setelah dianggap sebagai ninja pelarian, nama mereka akan ditulis di Buku Bingo dan para ninja diperintahkan untuk membunuh mereka di tempat.

Meskipun tidak semuanya, kebanyakan ninja pelarian bergabung dengan Akatsuki. Terlepas dari bergabung atau tidaknya, ninja pelarian pastinya bukanlah ninja yang biasa saja. Mereka memiliki kekuatan yang cukup kuat untuk melakukan kejahatan dan melarikan diri dari desa.

Kali ini, penulis sudah merangkum lima ninja pelarian terkuat yang pernah ada dalam seri Naruto. Penasaran siapa saja karakternya? Simak ulasan berikut.

1. Madara Uchiha

Madara Uchiha (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Merupakan antagonis terbesar yang pernah ada dalam seri ini, Madara Uchiha adalah ninja pelarian terkuat yang pernah dimiliki oleh Konohagakure. Madara sebenarnya memiliki pengaruh yang besar terhadap Konohagakure. Madara menerima tawaran sahabatnya, Hashirama Senju, untuk berdamai dan membangun desa shinobi pertama bersama. Bahkan, Madara adalah orang yang memberi nama desa tersebut Konohagakure.

Sayangnya, setelah desa didirikan, Hashirama gagal dalam mendidik adiknya, Tobirama Senju, dan tidak dapat memberikan perlakuan yang setara kepada Uchiha. Hal tersebut akhirnya membuat Madara pergi dari Konoha dan menjadi ninja pelarian. Madara sempat kembali ke Konoha untuk menghancurkan desa tersebut, tetapi dirinya dihentikan oleh Hashirama.

Baca Juga: 5 Tokoh Anime dengan Pengisi Suara Mariya Ise

2. Obito Uchiha

Obito menyaksikan kematian Rin. (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Obito Uchiha sebelumnya adalah salah satu murid Minato Namikaze bersama Kakashi Hatake dan Rin Ohara. Pada Perang Shinobi Ketiga, Obito diduga sudah mati setelah tubuhnya dihancurkan oleh batu besar. Namun, Obito berhasil bertahan hidup karena dirinya diselematkan oleh Madara.

Tentu saja, diselamatkan oleh Madara tidak membuat Obito menjadi ninja pelarian. Namun, setelah menyaksikan kematian Rin, Obito menjadi ninja pelarian karena dirinya membantu Madara dalam menjalankan Rencana Mata Bulan. Meskipun sekilas Obito terlihat tidak lebih cerdas dari Kakashi, dirinya cukup cerdas untuk mengendalikan Akatsuki dan memulai Perang Shinobi Keempat.

3. Sasuke Uchiha

Sasuke bergabung dengan Empat Suara. (dok. Crunchyroll/Naruto: Shippuden)

Sasuke Uchiha pada awalnya adalah salah satu bagian dari Tim 7 bersama Naruto Uzumaki dan Sakura Haruno. Namun, Sasuke kemudian menjadi ninja pelarian setelah dirinya memutuskan untuk bergabung dengan Orochimaru. Sejak awal, satu-satunya tujuan Sasuke hanyalah membalas dendam kepada kakaknya, Itachi Uchiha, yang sudah membantai klannya sendiri.

Ketika dirinya berpikir bahwa ia tidak berkembang di Konoha, Sasuke memutuskan untuk bergabung dengan Orochimaru agar mendapatkan kekuatan. Selama menjadi ninja pelarian, Sasuke sudah melakukan banyak kejahatan, seperti mencoba membunuh Sakura dan mencoba menghancurkan Konoha. Meskipun pernah dicap sebagai ninja pelarian, Sasuke pada akhirnya kembali ke desa dan menebus semua kesalahannya.

4. Itachi Uchiha

Itachi bersiap untuk membunuh kedua orangtuanya. (dok. Pierrot/Naruto: Shippuden)

Karena kegeniusannya, Itachi Uchiha dikenal sebagai Anak Ajaib Uchiha. Kemampuannya sudah berada jauh di atas teman-teman seusianya sehingga dirinya sudah menjadi Anbu di usia yang sangat muda. Sayangnya, kegeniusan seorang Itachi dimanfaatkan oleh orang sebusuk Danzo Shimura.

Untuk mencegah kudeta yang dapat memicu perang saudara, Itachi terpaksa membantai klannya sendiri, kecuali adiknya, Sasuke. Itachi kemudian meninggalkan desa dan bergabung dengan Akatsuki. Meskipun hal tersebut membuatnya dicap sebagai ninja pelarian, Itachi melakukan itu demi melindungi desa dan adiknya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime jika Kamu Suka My Dress-Up Darling

Verified Writer

Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya