TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Anime Ini Memiliki Genre Komedi Terbaik, Tonton Yuk!

Cocok jadi tontonan menghibur di akhir pekan nih!

justwatch.com

Anime dengan genre komedi tentu saja sangat menghibur bagi penontonnya. Apalagi komedi itu sangat masuk di pikiran kita sampai terngiang-ngiang. Apa saja? Berikut adalah lima rekomendasi anime dengan genre komedi terbaik.

1. Gintama

justwatch.com

Gintama adalah salah satu anime yang cukup populer dengan rating 4.8 / 5 di situs Crunchyroll. Anime ini rilis pada tahun 2006 tanggal 6 April, di episode pertamanya anime ini sudah menyuguhkan komedi-komedi yang  bisa dibilang cukup menarik, walaupun memiliki banyak season penonton merasa tidak bosan melihatnya. Karena sangat populer di kalangan otaku, anime Gintama juga memiliki live action-nya. Anime ini sangat direkomendasikan bagi yang suka dengan genre action comedy.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Anime Summer 2020, Hiburan Baru di Tengah Tahun!

2. Daily Lives of Highschool Boys

capsulecomputers.com.au

Daily Lives of Highschool Boys atau biasa dibilang Danshi Kōkōsei no Nichijō ini sangat populer pada tahun 2013 dan memiliki jumlah 12 episode dan 8 episode special. Anime ini menceritakan tentang kegiatan kehidupan SMA laki-laki yang dipenuhi oleh kekonyolan tingkah laku pada waktu SMA. Berfokus pada 3 karakter utama yaitu Tadakuni, Yoshitake, dan Hidenori. Anime ini juga memiliki live action dan sangat rekomendasi untuk otaku yang menyukai genre school life comedy.

3. Saiki Kusuo no ψ-nan

jurnalotaku.com

Anime ini menceritakan tentang manusia yang bernama Saiki Kusuo yang memiliki kekuatan cenayang, namun dia merasa kekuatannya terlalu besar dan pada akhirnya dia berusaha untuk tidak mencolok di hadapan orang-orang namun dia merasa terganggu dengan teman-temannya yang selalu mendekat dia dan membuat berbagai masalah.

Anime ini cukup menarik karena unsur comedy nya sangat menghibur, karena teman - teman Saiki Kusuo memiliki sifat yang bermacam-macam dan unik membuat ceritanya sangat menarik. Cocok bagi yang suka genre daily life comedy.

4. Grand Blue

themoviedb.org

Grand Blue adalah anime yang menceritakan laki-laki yang bernama Kitahara Iori yang mengikuti klub diving di kampusnya. Tingkah lucu kelakuan anggota klub membuat Iori bertingkah konyol yang sebelumnya ia hanya laki-laki biasa. Anime ini memiliki genre komedi yang cukup menghibur dan memiliki 12 episode yang cocok bagi otaku yang tidak ingin menonton dengan cerita yang panjang. Anime ini bergenre comedy sport.

Baca Juga: 5 Anime Terbaik yang Layak Mendapatkan Season 2, Setuju?

Writer

Bobby Nevandra

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya