TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pasang Idol Cover Lagu Dream Milik Suzy Baekhyun, Bagus yang Mana?

Ada member Seventeen dan Twice!

Youtube.com/ 미스틱스토리 MYSTIC STORY

Rilis tahun 2016, lagu Dream hasil kolaborasi antara Bae Suzy dan Byun Baekhyun masih saja memiliki pendengar setianya. Kedua penyanyi beda agensi itu sukses menarik perhatian dengan suara lembut mereka. 

Tak ayal, pada masanya lagu itu telah meraih beberapa penghargaan di antaranya Mnet Asian Music Award untuk Penampilan Kolaborasi Terbaik (2016) dan Golden Disk Award Song Division (2017).

Lagu Dream cocok didengar untuk menikmati hari yang santai, apalagi dengan iringan musik yang lembut dan lirik yang manis. Bahkan, hingga saat ini, lagu tersebut masih di-cover oleh beberapa idol lainnya. Siapa saja, sih, idol yang membawakan lagu tersebut? Yuk, simak daftarnya di bawah ini.

1. Kim Sejeong Gugudan dan Kim Jaehwan

Kim Sejeong dan Kim Jaehwan merupakan idol jebolan Produce 101 season 1 dan 2 yang berhasil debut bersama I.O.I dan Wanna One. Sejeong kini aktif bersama girl group Gugudan sementara Kim Jaehwan memilih untuk bersolo karier. 

Tak disangka-sangka, keduanya dipertemukan di acara Music Core dan berduet untuk membawakan lagu Dream. Duet keduanya tak kalah keren dari penyanyi aslinya, ya?

Baca Juga: Kumpulan 6 Idol KPop Meng-cover Lagu Into the Unknown, Merdu Banget!

2. Dokyeom (DK) Seventeen dan Jihyo Twice

King of Masked Singer adalah program kompetisi menyanyi di Korea yang mendatangkan beragam penyanyi dengan genre yang berbeda-beda. Kejutan datang dari  salah satu member boy group Seventeen dan girl group Twice.

Bahkan para penonton pun histeris ketika suara Dokyeom dan Jihyo yang sama-sama vokalis dari masing-masing grup ini mulai mengalunkan lagu Dream.

3. Chanyeol EXO dan Nayeon Twice

Duet lagu Dream antara SM dan JYP jilid dua! Pasalnya, kali ini rekan dari Baekhyun, Chanyeol EXO yang menyanyikannya. Sementara pasangan Chanyeol adalah Nayeon dari Twice yang seagensi dengan Suzy di JYP Entertainment.

Dengan suara khas serak Chanyeol dan suara manis Nayeon, lagu Dream gak kalah bagusnya dari yang dibawakan Baekhyun dan Suzy, kan? 

4. Hoya dan Lee Hyun Kyung

Lagi-lagi, kontestan dari King of Masked Singer membawakan lagu bergenre pop ini. Keduanya mengenalkan diri sebagai Carillon dan Organ Girl. Keduanya cukup membuat para penonton menebak-nebak siapa pemilik di balik suara merdu yang rupanya berasal dari Hoya, eks-member boy group Infinite dan Lee Hyun Kyung.

Baca Juga: 5 Penyanyi KPop Ini Cover Lagu Grup Lain dengan Musik Berbeda, Kece!

Verified Writer

Dian Aulia

Banyak-banyak merenung.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya