TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Film Kriminal di KlikFilm, Perampokan hingga Balas Dendam

Suguhkan ketegangan yang intens

Butt Boy (dok. Epic Pictures/Butt Boy)

KlikFilm menyuguhkan banyak film menarik dalam beragam genre, salah satunya kriminal. Film kriminal biasanya berfokus pada tindak kejahatan atau pun pengungkapan kejahatan itu sendiri. Karakternya sering kali terlibat dalam plot yang kompleks dan membawa penonton ke dalam dunia kejahatan yang penuh risiko.

Buat kamu pencinta fim dengan ketegangan yang intens, film kriminal di KlikFilm berikut in sayang untuk dilewatkan. Semua layak ditonton, bisa kamu nikmati secara streaming melalui platform KlikFilm, ya. Yuk, simak deretan judulnya!

Baca Juga: 10 Potret Kiki MCI, Calon Kuat Juara MasterChef Season 11

1. Deadfall (2012)

Deadfall (dok. Magnolia Pictures/Deadfall)

Deadfall merupakan film thriller kriminal yang disutradarai oleh Stefan Ruzowitzky. Film ini bercerita tentang duo penjahat, Addison dan adik perempuannya, Liza. Mereka melarikan diri setelah melakukan perampokan di sebuah kasino.

Dalam kejar-kejaran dengan polisi, terjadi insiden kecelakaan yang menewaskan beberapa orang. Addison dan Liza lalu berlari melintasi perbatasan Amerika-Kanada dan memutuskan untuk berpisah jalan. Film ini menampilkan intrik dan ketegangan yang kuat antar karakter-karakternya.

2. Oldboy (2003)

Oldboy (dok. Show East/Oldboy)

Film kriminal dari Korea Selatan ini disutradarai oleh Park Chan-wook. Film ini adalah bagian dari trilogi Vengeance yang melibatkan tema-tema gelap dan kekerasan. Oldboy menceritakan seorang pria bernama Oh Dae-su yang tiba-tiba diculik dan dipenjarakan selama 15 tahun tanpa alasan yang jelas.

Setelah dibebaskan, ia berusaha membalas dendam dan mencari tahu siapa yang bertanggung jawab atas penyiksaan yang dialaminya. Film ini dianggap sebagai salah satu film kultus yang penuh dengan kejutan dan ketegangan psikologis.

3. Hammer (2019)

Hammer (dok. Vertical Entertainment/Hammer)

Film thriller kriminal Kanada ini disutradarai oleh Christian Sparkes. Bercerita tentang Stephen, seorang mantan polisi yang telah lama berselisih dengan putranya, Chris. Suatu hari, Stephen mengetahui bahwa Chris telah terlibat dalam transaksi narkoba yang gagal. Chris dikejar oleh Adam, seorang gangster dan Stephen terpaksa membantunya melarikan diri. Stephen dan Chris memulai perjalanan mereka ke utara dan segera menyadari bahwa Adams tidak akan berhenti sampai dia mendapatkan uangnya kembali. Adams akan membunuh siapa pun yang menghalangi jalannya.

4. Paranoid Park (2007)

Paranoid Park (dok. IFC Films/Paranoid Park)

Paranoid Park disutradarai oleh Gus Van Sant. Film ini didasarkan pada novel dengan judul sama karya Blake Nelson. Bercerita tentang seorang remaja bernama Alex yang terlibat dalam kecelakaan fatal di sebuah taman skateboard. Alex harus menghadapi konsekuensi emosional dan moral dari kejadian tersebut sambil berusaha menyembunyikan kebenaran dari orang lain. Film ini mengeksplorasi tema seputar rasa bersalah, pertumbuhan pribadi, dan dampak dari keputusan yang diambil.

5. Butt Boy (2019)

Butt Boy (dok. Epic Pictures/Butt Boy)

Film komedi gelap kriminal ini disutradarai oleh Tyler Cornack. Mengisahkan seorang pria bernama Chip Gutchel yang secara misterius memiliki kemampuan untuk "menghilangkan" objek-objek dengan menyelipkannya ke dalam rektumnya. Obsesi Chip dengan kegiatan ini semakin bertambah dan berkembang menjadi sesuatu yang jauh lebih jahat dan berbahaya. Butt Boy merupakan film yang unik dan lucu, tetapi juga gelap dan suram.

6. Gringo (2018)

Gringo (dok. Blue-Tongue Films/Gringo)

Gringo disutradarai oleh Nash Edgerton. Film ini bercerita tentang Harold Soyinka, seorang karyawan di perusahaan farmasi yang terjebak dalam serangkaian kejadian berbahaya saat ia pergi ke Meksiko untuk urusan pekerjaan. Harold harus berjuang bertahan hidup dan menghindari pihak-pihak yang ingin mencelakainya, termasuk geng narkoba, agen rahasia, dan rekan bisnis yang korup. Gringo menggabungkan unsur aksi dan kriminal yang intens.

Baca Juga: 5 Film Dokumenter Kriminal Bikin Overthinking, Terbaru Ice Cold

Verified Writer

Ekos Saputra

gemar membaca dan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya