TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Film Misteri Bertema Teror Telepon yang Bikin Parno, Berani Nonton?

Yakin berani nonton sendiri?

screenrant.com

Genre horor merupakan salah satu film yang paling digemari banyak orang karena mampu memacu adrenalin penonton. Perkembangan zaman pun membuat genre ini melahirkan banyak sekali tema, salah satunya adalah teror telepon. Sub genre ini tidak kalah creepy dari penampakan-penampakan hantu yang bermodalkan adegan penuh jumpscare.

Nah, berikut ini adalah lima film bertema teror telepon yang sangat layak untuk ditonton kamu para pecinta horor. Dijamin penuh ketegangan, deh!

1. I Saw What You Did (1988)

Film tahun 1988 ini mengisahkan dua gadis remaja yang sedang usil melakukan prank telepon dengan acak nomor dari sebuah buku telepon. Namun secara tidak sengaja mereka menelepon nomor seorang pembunuh berantai yang sedang menghabisi korbannya, dengan mengatakan "i saw what you did"

Hal ini pun berubah menjadi sebuah tragedi menyeramkan karena kini kedua gadis tersebut menjadi target dari sang pembunuh berantai.

Baca Juga: 5 Film Horor Seram 2019 yang Mungkin Kamu Lewatkan, Penuh Teror!

2. Phone (2002)  

Film asal Korea ini menceritakan tentang seorang reporter investigasi bernama Ji-Won, yang kerap menerima teror telepon usai mengangkat kasus pedofilia. Merasa terganggu, ia pun mengganti nomornya dengan yang baru. Anehnya, teror telepon terus berlanjut. Namun kali ini lebih misterius dan mengancam, teror tersebut berasal dari hantu yang menyeramkan.

Nyatanya nomor yang ia gunakan memiliki sebuah misteri dan telah membunuh dua orang pemiliki sebelumnya. Setelah diinvestigasi, ternyata pemiliki nomor asli tersebut adalah seorang gadis yang memiliki kisah hidup tragis.

3. The Caller (2011)  

Film ini menceritakan seorang perempuan bernama Mary, yang baru saja memulai hidup baru di sebuah apartemen usai bercerai dari suaminya yang toksik. Namun kemalangan dalam hidupnya belum usai, di apartemen itu ia justru sering mendapatkan telepon misterius dari seorang wanita yang mengaku dari masa lalu dan akan mengubah hidupnya.

Mary lalu memutuskan teleponnya. Tapi si penelepon tidak suka diabaikan, dan justru balas dendam dengan teror yang lebih menakutkan.

4. The Call (2013)  

Dibintangi Halle Berry, film ini menceritakan tentang seorang operator 911 berpengalaman yang menerima panggilan darurat dari seorang gadis yang sedang diculik dan dimasukkan ke dalam bagasi mobil. Dengan segala pengetahuan dan pengalamannya itu, ia pun dituntut untuk bisa menyelamatkan nyawa sang gadis dan menangkap sang pembunuh dengan bermodal negosiasi lewat telepon.

Baca Juga: 6 Sutradara yang Ahli Banget Bikin Film Horor Hollywood, Siapa Saja?

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya