TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Serial TV Terbaik yang Raih Golden Globe, Wajib Nonton!

Alur ceritanya sangat memanjakan mata dan pikiranmu!

indiewire.com

Golden Globe adalah ajang penghargaan prestisius untuk film dan serial TV Amerika Serikat yang diadakan tiap tahunnya. Ajang ini sendiri pertama kali diselenggarakan pada tahun 1943 dan menjadi apresiasi tertinggi bagi para sineas televisi.

Salah satu penghargaan paling prestisius adalah serial TV terbaik. Nah, berikut ini adalah enam serial TV terbaik peraih Golden Globe yang wajib masuk daftar tontonanmu.

1. The Americans

Jika kalian pecinta serial TV bergenre mata-mata, maka The Americans akan menjadi serial terbaik yang pernah kamu tonton. Serial ini menceritakan dua orang mata-mata Rusia di era perang dingin yang menyamar menjadi warga Amerika biasa. Tak lain dan tak bukan tujuan mereka adalah memata-matai pemerintah Amerika.

Plot yang disajikan dan alur cerita yang menarik menjadi sajian seru dan menegangkan di mana saat itu Uni Soviet sedang terlibat perseteruan dengan Amerika Serikat. Telah berjalan enam musim sejak dimulai pada tahun 2013, serial ini meraih serial TV terbaik Golden Globe 2019.

2. The Handmaids Tale

Bertema distopia, serial ini menggambarkan masa depan, di mana sebuah otokrasi berbasis agama telah mengambil alih Amerika Serikat dan mengganti namanya menjadi negara Gilead.

Di negara ini perempuan adalah warga negara kelas dua. Siapa pun yang mencoba melarikan diri akan dihukum. Salah satu dari mereka adalah Juni, yang ditangkap ketika mencoba melarikan diri dengan suami dan anaknya. Ia kemudian dijatuhi hukuman sebagai pelayan wanita, yang melahirkan anak-anak bagi pejabat pemerintah yang tidak memiliki anak.

Serial ini sendiri memiliki rating IMDB 8,5 dan meraih dua penghargaan Golden Globes, yaitu Tv series terbaik dan aktris utama terbaik melalui Elisabeth Moss

Baca Juga: 5 Film Hollywood Terbaik yang Diangkat dari Serial TV

3. The Crown

Digarap oleh Netflix, serial ini berfokus pada awal kehidupan Ratu Elizabeth, dari kehidupan asmara, rivalitas politik hingga caranya membangun Inggris keluar dari berbagai keterpurukan pada saat itu.

Melalui serial ini, kita akan disajikan sebuah serial biopik ratu terkuat kerajaan Inggris di era 20-an dengan berbagai drama kehidupannya sebagai sosok ratu dan personal. Dimulai pada tahun 2016, serial ini telah memasuki season ketiganya, dan musim barunya akan dimulai pada tahun 2020.

Memiliki rating IMDB 8,7 serial ini menjadi TV series drama terbaik Golden Globes pada tahun 2017.

4. Mr Robot

Elliot adalah seorang insinyur keamanan cyber dan hacker yang brilian, tetapi sangat tidak stabil dan seorang penyendiri. Meski begitu, ia menjadi tokoh kunci dalam permainan kompleks politik global ketika ia dan beberapa orang mencoba untuk menghancurkan perusahaan korup tempat ia bekerja melalui kekuatan internet.

Dibintangi Rami Malek dan Christian Slater, serial ini meraih penghargaan TV Series terbaik Golden Globe 2016.

5. Breaking Bad

Tahukah kamu serial dengan rating tertinggi IMDB? Ya, Breaking Bad adalah jawabannya dengan nilai 9,5. Serial ini mengisahkan tentang seorang guru Kimia SMA yang kemudian berubah menjadi penjual obat terlarang, methamphetamine demi masa depan keluarganya usai dia terkena kanker.

Kondisi kemudian memaksanya berurusan dengan orang-orang berbahaya dalam bisnis obat-obatan terlarang tersebut. Serial ini sendiri memiliki lima musim dan berakhir pada tahun 2013, serta sukses meraih dua Golden Globes, serial terbaik dan aktor terbaik.

Baca Juga: 5 Serial TV Biografi Tokoh Kerajaan Eropa yang Penuh Kisah Menarik

Verified Writer

Ganjar Firmansyah

A Reader who love hiking hitchiking camping and other-Ings

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya